Bola.com, London - Timo Werner telah memutuskan untuk tetap bertahan di Chelsea. Penyerang Timnas Jerman itu pun akan berjuang untuk mendapatkan tempat di skuad inti The Blues.
Werner didatangkan Chelsea pada musim panas tahun lalu. Dia ditebus Tim London Biru dari RB Leipzig dengan banderol yang mencapai 47,5 juta poundsterling, dan menandatangani kontrak berdurasi lima musim.
Diharapkan bisa menjadi andalan di lini serang, Timo Werner justru tampil melempem. Dia hanya mampu mencetak 12 gol dari 52 pertandingan di seluruh ajang pada musim lalu.
Performa kurang oke yang diperlihatkan Werner membuat Chelsea gerah. Manajemen The Blues dikabarkan ingin menjual sang pemain ke klub lain pada musim panas tahun ini.
Rumor yang beredar dia akan ditukarkan dengan Robert Lewandowski dari Bayern Munchen pada musim panas ini. Seperti dilansir Sport1 Timo Werner menolak rencana itu, dan ogah pindah dari Chelsea.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Siap untuk Berjuang
Pemain berusia 25 tahun tersebut merasa masih cukup bagus untuk bermain di Chelsea. Meski dia tahu performanya pada musim perdana tidak terlalu bagus.
Itulah mengapa Timo Werner tidak mau dianggap gagal dan pulang kampung. Werner ingin berjuang meraih satu tempat di skuad inti Chelsea.
Kans Timo Werner bertahan di Chelsea cukup terbuka lebar. Ini dikarenakan Bayern Munchen tidak tertarik melakukan barter Lewandowski dengan Werner pada musim panas ini.
Timo Werner sebentar lagi akan bergabung dengan sesi latihan Chelsea. Ini dikarenakan dia akan segera kembali dari liburan pasca Euro 2020.
Sumber: Sport1
Disadur dari: Bola.net (Serafin Unus Pasi, Published: 28/07/2021)