Pada gim pertama, Jonatan Christie sempat unggul 3-1 di awal laga. Namun setelah itu justru Shi Yuqi melaju hingga menutup interval dengan 11-4. Jojo yang belum juga mampu membaca permainan Shi Yuqi akhirnya kandas 11-21 di gim pertama. (Foto: AP/Dita Alangkara)
Memasuki gim kedua, Jonatan Christie kembali unggul di awal. Ia sempat memimpin 5-3 sebelum akhirnya disamakan di skor 7-7. Menutup interval gim kedua dengan 11-7, Shi Yuqi terus mengumpulkan angka tanpa bisa diimbangi Jojo hingga akhirnya unggul telak 21-9. (Foto: AP/Dita Alangkara)
Dengan hasil ini Shi Yuqi lolos ke perempatfinal dan akan menantang tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen. (Foto: AP/Dita Alangkara)
Viktor Axelsen sendiri lolos ke perempatfinal usai menang dua gim langsung, 21-16 dan 21-14 atas wakil Chinese Taipei, Wang Tzu-Wei. (Foto: AP/Dita Alangkara)