Ryan Giggs merupakan legenda hidup Manchester United karena telah menghabiskan 24 tahunnya bersama Setan Merah dan persembahkan 34 trofi. Saat ini dirinya dipercaya menjadi juru taktik Timnas Wales sejak tahun 2018 lalu. (Foto: AFP/Paul Ellis)
Andriy Shevchenko memang terkenal sebagai legenda AC Milan, namun ia pernah bermain di Liga Inggris ketika membela Chelsea pada tahun 2006 hingga 2009. Saat ini dirinya dipercaya menangani Timnas Ukraina dan berhasil bawa hingga babak perempatfinal Euro 2020. (Foto: AFP/Pool/Robert Perry)
Steve Clarke merupakan juru taktik yang berhasil bawa Timnas Skotlandia lolos ke fase grup Euro 2020. Dirinya merupakan bek legendaris Chelsea yang tercatat sumbangkan tiga trofi selama 11 tahunnya berkarier di Stamford Bridge. (Foto: AFP/Andy Buchanan)
Aliou Cisse merupakan mantan pemain Birmingham City dan Portsmouth ketika di Liga Inggris. Saat ini dirinya dipercaya sebagai pelatih di Timnas Senegal dan sukses antar negaranya hingga final Piala Afrika 2019. (Foto: AFP/Khaled Desouki)
Lionel Scaloni adalah juru taktik yang sukses bawa Argentina memenangkan CONMEBOL Copa America 2021. Namanya sebagai pemain di Liga Inggris memang tak terlalu poluler karena dirinya merupakan pemain yang berstatus pinjaman di West Ham United. (Foto: AFP/Mauro Pimentel)