BRI Liga 1: Madura United Kembali Berlatih pada Masa Pandemi, Achsanul Qosasi Ingatkan Pentingnya Disiplin Prokes

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 10 Agu 2021, 22:04 WIB
Pelatih Madura United, Rahmad Darmawan, tengah berdiskusi dengan tim kepelatihannya. (Bola.com/Permana Kusumadijaya)

Bola.com, Pamekasan - Madura United kembali menggelar latihan pada Senin (9/8/2021) di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan. Presiden Madura United, Achsanul Qosasi, mengingatkan para pemain untuk tetap disiplin protokol kesehatan selama menggelar latihan pada pandemi COVID-19.

Madura United menggelar latihan sebagai persiapan BRI Liga 1 2021/2022. Latihan ini digelar secara tertutup sehingga para pemain bisa menerapkan disiplin protokol kesehatan.

Advertisement

Upaya itu dilakukan agar sesi latihan Madura United tidak memicu kerumuman yang berpotensi hadir dari suporter. Selain itu, para pemain akan mendapatkan pemeriksaan suhu tubuh sebelum berlatih.

Achsanul Qosasi menyebut, kesehatan dan keselamatan para pemain Madura United menjadi yang utama. Hal itulah yang membuat semuanya diharapkan tidak main-main dalam penerapan protokol kesehatan agar persiapan jelang BRI Liga 1 2021/2022 bisa lancar.

"Kesehatan dan keselamatan adalah yang paling utama. Dilarang melakukan langkah-langkah dan tindakan yang beresiko dalam kesehatan," kata Achsanul Qosasi.

Sementara itu, pelatih Rahmad Darmawan menyebut sesi latihan perdana Madura United banyak diikuti para pemain. Hal ini menjadi bukti kesiapan Madura United dalam melakoni BRI Liga 1 2021/2022.

"Sebagian pemain memang ada di Pamekasan. Ada juga yang datang hari ini banyak. Semuanya pasti sudah siap," tegas Rahmad Darmawan.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 2 halaman

Diundur 27 Agustus

Ketua Umum PSSI, Iwan Bule (kiri) bersama Menpora, Zainudin Amali dalam diskusi virtual bertajuk Silaturahmi Menpora dengan Stakeholders Sepak Bola pada Kamis (18/2/2021). (Dokumentasi Menpora)

Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali, mengonfirmasi mundurnya jadwal kick-off BRI Liga 1 2021/2022 ke 27 Agustus mendatang. Hal ini bisa dimanfaatkan Madura United dan klub lainnya untuk mematangkan persiapan.

"Kami berkomunikasi dengan Polri dan mereka tidak keberatan dengan dimulainya kompetisi. Kami juga berdiskusi dengan BNPB," kata Amali.

"Lalu disepakati, BRI Liga 1 dimulai setelah melihat penurunan kasus COVID-19 yang signifikan. Akhirnya disepakati bahwa kompetisi akan dimulai pada 27 Agustus 2021," ucap Amali.

Berita Terkait