Bola.com, Denpasar - Sponsor dan berbagai hal menyangkut BRI Liga 1 2021/2022 sudah diumumkan secara resmi pada Kamis (12/8/2021). Setelah kepastian ini, pelatih Bali United, Stefano Cugurra, semringah.
Pelatih yang karib disapa Teco itu mulai percaya BRI Liga 1 2021/2022 bisa digelar kembali pada 27 Agustus mendatang tanpa adanya penundaan lagi.
Pelatih Bali United berpaspor Brasil itu ingin BRI Liga 1 2021/2022 bisa berjalan dengan baik tanpa ada sesuatu yang bisa menggagalkan rencana kompetisi yang sudah hiatus selama 17 bulan lamanya.
Protokol kesehatan yang ketat pun tidak masalah dijalani oleh Bali United dan mungkin 17 kontestan lainnya musim ini. Mereka semua berada dalam satu tujuan, yakni agar kompetisi bisa berjalan kembali.
"Bagus. Sponsor utama sangat dibutuhkan untuk Liga 1 sekarang agar bisa dimulai pada 27 Agustus. Semoga sepak bola bisa terlaksana dengan baik. Pastinya dengan protokol kesehatan yang ketat," ucap ayah dari dua anak itu.
Teco juga mulai percaya dengan komitmen PSSI dan PT Liga Indonesia Baru selaku operator BRI Liga 1 2021/2022.
"Kami percaya dengan PSSI dan PT LIB bisa dimulai pada 27 Agustus agar sepak bola bisa terlaksana kembali," ujar pelatih Bali United itu.
Video
Mempersiapkan Tim
Sekarang yang perlu dilakukan Teco adalah bagaimana Bali United memulai latihan kembali dengan sisa waktu yang mepet. Terlebih PPKM baru berakhir pada Senin (16/8/2021).
Semua pemain Bali United sudah lengkap. Hanya tinggal menunggu gelandang serang anyar pengganti Diego Assis. Selain itu Haudi Abdillah dan M. Sidik Saimima masih izin untuk kembali ke kampung halamannya.
“Selesai PPKM, tim pasti akan langsung latihan bersama dengan tim. Sementara Haudi dan Saimima izin pulang, Sementra yang lain berlatih mandiri di Bali,” tutup pelatih yang mengantarkan Persija Jakarta meraih gelar juara Liga 1 2018 tersebut.