Bola.com, Turin - Nasib Paulo Dybala di Juventus tidak kunjung menemukan titik terang. Bahkan, pertemuan Juventus dengan perwakilan sang pemain yang seharusnya digelar pada Sabtu (14/8/2021), dikabarkan ditunda hingga akhir bulan ini.
Masa depan Paulo Dybala di Juventus masih simpang siur. Kedua pihak belum juga mencapai kesepakatan tentang kemungkinan perpanjangan kontrak.
Menurut laporan di Italia, seperti dikutip Football Italia, Minggu (15/8/2021), Dybala dan Bianconeri sama-sama ingin melanjutkan kerja sama. Namun, Dybala belum juga mau meneken kontrak baru.
Pemain Argentina itu kali terakhir menandatangani kontrak dengan Juventus pada April 2017. Kontraknya di Turin akan habis pada musim panas tahun depan.
Jika Dybala tak juga meneken kontrak baru, Juventus harus segera mengambil langkah tegas. Dybala kemungkinan akan dijual, karena jika tidak Si Nyonya Tua tak akan mendapatkan apa pun pada tahun depan.
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini
Faktor Allegri
Performa Paulo Dybala pada musim lalu sebenarnya tidak terlalu mengesankan. Namun, Juventus meyakini sang pemain bisa bangkit dan menemukan lagi performa terbaiknya.
Kembalinya Massimiliano Allegri ke kursi pelatih Juventus dikabarkan membuat Dyabala yakin bertahan. Saat Allegri di Juventus, Dybala memang selalu menjadi pilihan utamanya.
Saat ini, Dybala baru saja pulih cedera. Sang striker tak bisa bermain saat Juventus menjalani laga pramusim kontra Barcelona pada 8 Agustus.
Pemain berusia 27 tahun tersebut dipastikan sudah bisa bermain lagi saat Juventus menjalani laga perdana Liga Italia 2021/2022 melawan Udinese pada 22 Agustus.
Sumber: Football Italia