10 Pemain Belanda yang Pernah Berseragam Inter Milan sebelum Denzel Dumfries

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 17 Agu 2021, 07:45 WIB
Ilustrasi - Dennis Bergkamp, Denzel Dumfries, Wesley Sneijder (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Inter Milan baru saja mengumumkan perekrutan Denzel Dumfries. Sang pemain direkrut Nerazzurri dari PSV Eindhoven.

Pemain berusia 25 tahun tersebut bergabung Nerazzurri dengan status permanen dari PSV. Dia telah menandatangani kontrak dengan Inter Milan sampai dengan 30 Juni 2025.

Advertisement

Kedatangan Dumfries diharapkan bisa menutupi kepergian Achraf Hakimi. Pemain asal Maroko tersebut belum lama ini dilepas Inter ke PSG.

Dumfries berasal dari Belanda. Inter sendiri sudah cukup familiar dengan pemain dari negeri Kincir Angin tersebut.

Sebelum Denzel Dumfries, Inter Milan banyak merekrut pemain asal Belanda. Siapa saja? Berikut ini daftarnya:

Video

2 dari 11 halaman

Faas Wilkes

Faas Wilkes merupakan pemain Belanda pertama dalam sejarah Inter Milan. Dia datang ke klub dari Xerxes pada tahun 1949.

Bersama Nerazzurri, Wilkes mencatatkan 95 penampilan dan 47 gol. Pemain yang berposisi sebagai penyerang itu akhirnya meninggalkan Inter pada tahun 1952.

3 dari 11 halaman

Dennis Bergkamp

Inter Milan merekrut Dennis Bergkamp dari Ajax Amsterdam pada tahun 1993. Namun, kariernya di Serie A bisa dibilang cukup mengecewakan.

Bergkamp mengoleksi 21 gol dari 72 penampilan bersama Inter. Dia sempat memenangkan Piala UEFA 1993/94 sebelum hengkang ke Arsenal pada 1995.

4 dari 11 halaman

Wim Jonk

Selain Dennis Bergkamp, Inter Milan juga mendatangkan Wim Jonk pada musim panas 1993. Gelandang asal Belanda itu didatangkan dari Ajax.

Sama seperti Bergkamp, Jonk hanya bertahan dua musim di Giuseppe Meazza. Pemain yang berposisi sebagai gelandang tersebut mengemas 67 penampilan dengan mencetak 13 gol.

5 dari 11 halaman

Aron Winter

Gelandang asal Belanda lainnya yang pernah bermain untuk Inter Milan adalah Aron Winter. Dia diboyong ke Giuseppe Meazza dari Lazio pada tahun 1992.

Winte menghabiskan tiga musim di Inter. Dia mencatatkan 119 penampilan dan memenangkan Piala UEFA sebelum kembali ke Ajax pada tahun 1999.

6 dari 11 halaman

Clarence Seedorf

3. Clarence Seedorf (2000-2002). Penampilannya dianggap biasa saja sehingga pemain Belanda itu dijual ke AC Milan. Bersama rival sekota Inter itu, Seedorf sukses meraih dua gelar Serie A dan dua gelar Liga Champions. (Calcioweb.eu)

Setelah memenangkan empat gelar bersama Real Madrid, Clarence Seedorf pindah ke Inter Milan. Namun, karier Seedorf di Giuseppe Meazza tidak bertahan lama.

Seedorf dua setengah tahun bermain bersama Nerazzurri sebelum ditukar dengan Francesco Coco. Mantan pemain Sampdoria itu mengemas 93 penampilan untuk Inter dengan mencetak 14 gol.

7 dari 11 halaman

Andy van der Meyde

Andy van der Meyde bergabung dengan Inter Milan pada musim panas 2003. Dia dibeli dari Ajax Amsterdam dengan mahar 12 juta euro.

Van der Meyde hanya bertahan selama dua musim dan menjuarai Coppa Italia pada 2004/05. Dia kemudian dijual ke Everton pada tahun 2005.

8 dari 11 halaman

Edgar Davids

Edgar Davids dianggap sebagai satu di antara gelandang bertahan terbaik yang pernah ada. Dia pernah menjadi bagian dari Inter Milan pada musim 2004/05.

Davids cuma mencatatkan 23 penampilan untuk Nerazzurri. Inter kemudian memutus kontraknya dan sang gelandang melanjutkan kariernya di Tottenham.

9 dari 11 halaman

Wesley Sneijder

Inter Milan mendatangkan Wesley Sneijder pada tahun 2009 dari Real Madrid. Dia berhasil mengantarkan Nerazzurri meraih treble winners pada musim pertamanya di Giuseppe Meazza.

Sneijder bermain untuk Inter selama tiga setengah tahun. Gelandang asal Belanda tersebut membukukan 116 penampilan dan mencetak 22 untuk Nerazzurri.

10 dari 11 halaman

Luc Castaignos

Luc Castaignos tiba di Inter Milan pada musim panas 2011. Namun, penyerang asal Belanda itu ternyata kesulitan mendapat tempat di skuad Nerazzurri.

Castaignos hanya mendapat kesempatan mengenakan seragam Nerazzurri sebanyak delapan kali. Sang pemain kemudian dilepas ke Twente pada musim berikutnya dan sekarang bermain di klub Yunani OFI.

11 dari 11 halaman

Stefan de Vrij

Striker Juventus, Cristiano Ronaldo, berebut bola dengan bek Inter Milan, Stefan de Vrij, pada laga Liga Italia di Stadion Allianz, Sabtu (15/5/2021). Juventus menang dengan skor 3-2. (AFP/Isabella Bonotto)

Stefan De Vrij bergabung dengan Inter Milan setelah kontraknya dengan Lazio habis. Nerazzurri mendapatkan bek asal Belanda tersebut secara cuma-cuma pada 2018.

Pemain berusia 29 tahun tersebut sekarng menjadi pilar pertahanan Inter. Dia berhasil mengantarkan Nerazzurri menjuarai Serie A pada musim lalu.

Sumber: Berbagai sumber

Disadur dari: Bola.net (Aga Deta, published 16/8/2021)