Bola.com, London - Arsenal melalui situs resminya, Jumat (20/8/2021), mengonfirmasi kepindahan Martin Odegaard dari Real Madrid. Pemain asal Norwegia itu diangkut secara permanen pada musim panas ini.
"Martin Odegaard telah bergabung dengan kami dalam transfer permanen dari Real Madrid," bunyi keterangan resmi Arsenal.
Arsenal kabarnya merekrut Martin Odegaard seharga 30 juta pounds (Rp591 miliar). Sang pemain menandatangani kontrak berdurasi empat tahun sampai Juni 2025.
Arsenal mencapai kesepakatan dengan Real Madrid untuk mempermanenkan Martin Odegaard karena penampilan apiknya musim lalu. Arsenal terkesan dengan 20 penampilan yang dibukukan sejak dipinjam pada paruh kedua musim lalu.
Kehadiran Martin Odegaard akan menambah kualitas di lini depan Arsenal. Seperti diketahui, sang pemain merupakan gelandang serang yang andal dalam membangun serangan.
Arsenal menjadi klub ketujuh dalam karier Martin Odegaard. Sebelumnya, sang pemain pernah membela Stromsgodset, Real Madrid Castilla, Real Madrid, Heerenveen, Vitesse, dan Real Sociedad.
Pemain Kreatif
Arsenal membutuhkan pemain kreatif di lini tengahnya. Itulah alasannya mereka memboyong Odegaard di tengah musim lalu dengan status pinjaman.
Permainan pemain muda asal Norwegia itu memikat hati Mikel Arteta. Ia meminta manajemen Arsenal agar segera mempermanenkan Odegaard.
Namun niatan mereka gagal karena Madrid dikabarkan ingin mempertahankan Odegaard. Namun ini Los Blancos tampaknya sudah berubah pikiran.
Aset Masa Depan
Odegaard adalah pemain yang potensial. Usianya masih 22 tahun dan diyakini bisa menjadi gelandang hebat. Pemain asal Norwegia itu punya visi bermain yang apik dan kualitas operan yang tinggi. Namun, masalah Arsenal juga terletak di lini serang.
Odegaard bertugas menciptakan peluang, tapi jika peluang itu tidak bisa dituntaskan, maka ada masalah lain. Saat ini Arsenal memang juga kesulitan di lini serang.
Pierre-Emerick Aubameyang seolah-olah kehilangan ketajamannya pada musim lalu. Selain itu, ia juga gagal mencetak gol dalam enam pertandingan pramusim yang dijalani Arsenal.
Sumber: Arsenal FC
Baca Juga
Jarang Main di Real Madrid dan Jadi Bayang-bayang Jude Bellingham, Arda Guler Diminati Arsenal
Martin Odegaard Bersyukur Bisa Kembali Beraksi, Tak Menyangka Bisa Langsung 90 Menit
Hasil Lengkap Tadi Malam dan Klasemen Liga Inggris 2024 / 2025: Perpisahan Manis Ruud van Nistelrooy, Kembalinya Maartin Odegaard