Bola.com, Barcelona - Dua bintang Paris Saint-Germain, Lionel Messi dan Neymar, kompak kembali ke Barcelona. Keduanya ternyata sama-sama mendatangi mantan striker Barca yang kini membela Atletico Madrid, Luis Suarez.
Lionel Messi masih menunggu laga debutnya di PSG. Pelatih PSG, Mauricio Pochettino, memutuskan tak mau mengambil risiko terlalu cepat menurunkan La Pulga, yang minim persiapan pramusim.
Selain Messi, Neymar juga absen ketika PSG mengalahkan Brest di Ligue 1, Sabtu (21/8/2021) dini hari WIB. Keduanya kemudian memutuskan kembali ke Catalunya.
Seperti dilansir Mundo Deportivo, yang dikutip Football Espana, Messi dan Neymar terlihat tiba di bandara Barcelona. Mereka terbang memakai jet terpisah, tapi kemudian menuju tujuan yang sama.
Lionel Messi dan Neymar disebut menuju ke Castelldefels untuk bertemu dengan Luis Suarez dan keluarganya. Ada agenda apa?
Makan Malam Bersama
Masih menurut Mundo Deportivo, ketiga pemain tersebut berkumpul untuk makan malam bersama, dengan keluarga Suarez.
Ketiga pemain tersebut membentuk tridente legendaris saat masih sama-sama bermain di Barcelona. Trio tersebut mendapat julukan MSN, akronim dari Messi, Suarez, Neymar.
Kini, Messi telah kembali bersama Neymar di PSG, namun Suarez di Atletico Madrid. Mereka akhirnya bereuni, meskipun di ruang makan, bukan di lapangan.
Suarez diprediksi akan bermain akhir pekan ini saat Atletico Madrid menghadapi Elche di kandang pada Minggu (22/8/2021). Itu adalah pertandingan kandang pertama mereka di depan para penggemar selama lebih dari setahun.
Menang Tanpa Messi
Sementara itu, Paris Saint-Germain masih belum diperkuat Lionel Messi saat bersua Brest pada laga pekan ketiga Ligue 1, Sabtu (21/8/2021) dini hari WIB. Kendati tanpa Messi, PSG berhasil melumat Brest dengan skor 4-2.
Berkat hasil positif tersebut, Les Parisiens nyaman berada di puncak klasemen sementara Ligue 1 dengan nilai sembilan berkat tiga kemenangan beruntun. Di sisi lain Brest menghuni posisi ke-12 dengan koleksi dua poin.
Paris Saint-Germain tampil dominan sejak bola digulirkan. Mengandalkan Kylian Mbappe dan Mauro Icardi di lini serang, PSG kerap merepotkan barisan belakang Brest.
Sumber: Mundo Deportivo, Football Espana