Bola.com, Jakarta - Persija Jakarta menjadi klub yang konsisten dan fokus terhadap pengembangan pemain muda. Hal itu sudah terlihat saat Piala Menpora 2021 berlangsung, di mana Persija banyak membawa pemain muda.
Para pemain muda diberi kesempatan bermain demi menambah jam terbang dan pengalaman. Hasilnya pun tak terduga, para pemain muda Persija Jakarta itu mampu tampil mengesankan dan membantu Macan Kemayoran menjadi juara.
Namun, kini tongkat kepelatihan sudah beralih ke pelatih Angelo Alessio. Pelatih asal Italia itu punya tugas besar, yakni untuk membantu Persija menjadi juara.
Perjalanan BRI Liga 1 yang panjang diyakini membuat Angelo Alessio bakal membutuhkan semua pemain yang ada. Ini tentu menjadi kabar baik buat para pemain muda yang siap bersaing mengamankan tempat di tim utama.
Tak hanya pemain muda, Angelo Alessio dituntut untuk menggunakan skuad berkualitas demi memenuhi tatangan tersebut. Situasi itulah yang membuat Angelo Alessio akan menggunakan pemain-pemain yang dianggap sesuai dengan skenario permainannya.
Lantas, siapa saja pemain muda yang berpotensi digunakan Angelo Alessio di Persija Jakarta? Berikut ini lima pemain muda Persija yang berpotensi bersinar di BRI Liga 1 2021/2022.
Dwiki Arya
Dwiki Arya merupakan pemain muda berkualitas yang dimiliki Persija Jakarta. Pemain berusia 21 tahun itu bermain di posisi gelandang tengah.
Dwiki Arya berhasil menunjukkan penampilan gemilangnya pada Piala Menpora 2021. Dwiki Arya dipercaya bermain sebanyak empat kali dan membidik posisi utama pada BRI Liga 1 2021/2022.
"Semua saya serahkan kepada pelatih, tapi saya siap berjuang jika diturunkan dan diminta bermain oleh coach Angelo," ucap Dwiki Arya.
Sandi Artha
Sandi Arta merupakan gelandang sayap kiri yang dimiliki Persija Jakarta. Sandi Arta dikenal sebagai pemain yang punya kecepatan dan gaya bermain tangguh.
Nama Sandi Arta melejit serta dipercaya tampil di Timnas Indonesia U-19 asuhan Shin Tae-yong. Sandi Arta kini membidik posisi inti di Persija.
Namun, persaingan di posisi sayap kiri bakal berat. Pemain 19 tahun itu akan bersaing dengan Osvaldo Haay dan Novri Setiawan.
Taufik Hidayat
Taufik Hidayat merupakan penyerang masa depan yang dimiliki Persija Jakarta. Sebagai penyerang tengah, Taufik Hidayat berhasil membuktikan kualitasnya saat dipercaya bermain di Piala Menpora 2021.
Taufik Hidayat ketika itu mencetak satu gol dan satu assist dalam dua pertandingan. Pemain 21 tahun itu siap bersaing mengamankan posisi inti di BRI Liga 1 2021/2022.
Taufik Hidayat bakal bersaing dengan Fajar Firdaus dan Marko Simic. Persaingan yang tentu tak akan mudah.
Alfriyanto Nico
Meskipun baru berusia 18 tahun, namun Alfriyanto Nico berhasil menunjukkan penampilan gemilangnya. Alfriyanto Nico menjelma menjadi gelandang sayap kanan tangguh di Persija Jakarta.
Alfriyanto Nico dipercaya bermain tujuh kali pada Piala Menpora 2021. Penampilan itu dibayar tuntas dengan kemampuan mumpuni dalam membongkar serangan serta mengatur tempo permainan.
Namun, persaingan mengamankan posisi inti di BRI Liga 1 2021/2022 tak akan mudah. Alfriyanto Nico bakal mendapatkan persaingan dari Riko Simanjuntak.
Braif Fatari
Braif Fatari tampil mengesankan bersama Timnas Indonesia U-19. Pelatih Shin Tae-yong berhasil memberikan peran berbeda kepada Braif Fatari dari gelandang menjadi penyerang bayangan.
Peran tersebut berhasil dimaksimalkan Braif Fatari dengan penampilan impresif. Bahkan, peran itu diteruskan Braif Fatari bersama Persija Jakarta.
Braif tampil mengesankan di lini depan Persija. Pemain berusia 18 tahun itu juga berhasil membantu Persija meraih gelar Piala Menpora 2021.
Baca Juga