Kick-off 5 Hari Lagi, Persib Minta PT LIB Segera Merilis Jadwal BRI Liga 1

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 22 Agu 2021, 17:15 WIB
Liga 1 - Ilustrasi Logo Persib Bandung BRI Liga 1 (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Bandung - Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono mengungkapkan bahwa pihaknya belum menerima jadwal BRI Liga 1 2021/2022 dari PT Liga Indonesi Baru (LIB) hingga Minggu (22/8/2021) alias hari ini.

"Sampai saat ini, kami belum menerima jadwal dari PT LIB untuk BRI Liga 1," kata Teddy Tjahjono kepada Bola.com, Minggu (22/8/2021).

Advertisement

Sebelumnya, PT LIB telah berjanji akan mengirimkan jadwal kepada setiap klub dan merilisnya kepada publik pada 20 Agustus 2021 atau berbarengan dengan Manager's Meeting dengan para peserta.

PT LIB berencana memulai BRI Liga 1 pada 27 Agustus 2021 dengan format series dalam enam seri di tiga klaster.

Sikap dari PT LIB yang tidak kunjung menerbitkan jadwal kompetisi memancing kecurigaan publik. Di media sosial, netizen menduga bahwa kick-off BRI Liga 1 bakal diundur kembali.

2 dari 3 halaman

Permintaan Persib

Gelandang anyar Persib Bandung, Marc Klok. (Bola.com/Erwin Snaz)

Teddy Tjahjono meminta PT LIB untuk segera mengirimkan jadwal kepada setiap tim, termasuk Persib Bandung. Pasalnya, para peserta butuh kepastian mengingat BRI Liga 1 akan dimulai lima hari lagi.

"Mudah-mudahan PT LIB segera mengirimkan jadwal BRI Liga 1 kepada kami," jelas Teddy Tjahjono.

Teddy Tjahjono menolak berspekulasi sikap dari PT LIB terkait jadwal berhubungan dengan kemungkinan dengan pengunduran sepak mula BRI Liga 1.

"Saya selalu berpikir positif. Jadi saya berharap, mudah-mudahan BRI Liga 1 tetap dimulai sesuai jadwal," tutur Teddy Tjahjono.

3 dari 3 halaman

24 Agustus 2021

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts. (Bola.com/Erwin Snaz)

Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts mendengar kabar bahwa PT LIB baru akan mengirimkan jadwal BRI Liga 1 kepada setiap klub pada Selasa (24/8/2021) atau setelah Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4 rampung pada Senin (23/8/2021).

"Informasi yang kami terima, PT LIB baru akan mengumumkannya pada 24 Agustus 2021 mengenai segalanya. Mereka belum membuat keputusan, tapi kami diberitahu bahwa kompetisi tetap digelar pada 27 Agustus 2021. Hanya belum dipastikan mengenai jadwal dan format," imbuh Robert Alberts.

"Pada 23 Agustus 2021, akan ada pengumuman mengenai PPKM. Jadi kami nantikan apakah setelah PPKM sudah ada jadwal BRI Liga 1 atau belum. Dan kami bersiap sebagai tim untuk laga pertama nanti ketika kami memulai kompetisi," jelas arsitek asal Belanda itu.

Berita Terkait