Los Blancos membuka kedudukan terlebih dahulu lewat gol cepat Gareth Bale (tengah) ketika babak pertama baru berjalan lima menit. Bale sukses menuntaskan umpan Benzema meski dirinya dikawal oleh dua pemain. Papan skor berubah menjadi 1-0 atas keunggulan Real Madrid. (Foto: AP/Alberto Saiz)
Unggul satu angka, Real Madrid memperlihatkan permainan menyerang. Sayangnya beberapa peluang masih belum menemui sasaran, salah satunya tendangan Isco (kiri) dari dalam kotak penalti yang masih melambung di atas gawang. Skor 1-0 bertahan hingga babak pertama usai. (Foto: AFP/Jose Miguel Fernandez)
Publik Estadio Ciudad de Valencia tiba-tiba bergemuruh ketika babak kedua baru berjalan 30 detik. Roger Marti berhasil menyamakan kedudukan setelah berhasil lepas dari pengawalan Vazquez dan dengan mudah menaklukkan Courtois. Skor menjadi satu sama. (Foto: AP/Alberto Saiz)
Secara mengejutkan, Levante menambah gol di menit ke-57. Jose Campana (kiri) sukses mengkonversi umpan lambung yang diberikan oleh de Frutos menjadi tendangan voli keras yang menghujam ke gawang Los Blancos. Levante unggul dengan skor 2-1 atas Real Madrid. (Foto: AP/Alberto Saiz)
Keunggulan Levante tak bertahan lama. Vincius Jr yang merupakan pemain pengganti, berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-73. Ia dengan tenang menceploskan bola setelah mendapatkan umpan terobosan yang diberikan oleh Casemiro. (Foto: AP/Alberto Saiz)
Levante benar-benar tak ingin kalah di depan pendukungnya. Mereka kembali mengungguli Real Madrid lewat Rober Pier di menit ke-79. Pier sukses memanfaatkan bola liar dari situasi tendangan sudut untuk mencetak gol. Skor kembali berubah menjadi 3-2. (Foto: AFP/Jose Miguel Fernandez)
Keunggulan Levante untuk kedua kalinya dipupuskan oleh Vincius Jr. Ia berhasil menuntaskan umpan Benzema di dalam kotak penalti menjadi gol dari sudut sempit. Kedudukan lagi-lagi menjadi imbang. (Foto: AFP/Jose Miguel Fernandez)
Levante harus bermain dengan 10 pemain ketika memasuki menit ke-87. Ruben Vezo harus menggantikan kiper Aitor Fernandez yang diganjar kartu merah oleh wasit lantaran menghalau bola dengan tangannya di luar kotak penalti. (Foto: AFP/Jose Miguel Fernandez)
Real Madrid berusaha memanfaatkan keunggulan jumal pemainnya. Sayangnya, hingga akhir laga skor tetap menunjukkan 3-3. Selepas pertandingan ini, Los Blancos menempati urutan kedua klasemen sementara Liga Spanyol, sedangkan Levante menempati urutan kedelapan. (Foto: AFP/Jose Miguel Fernandez)