Daftar Klub-Klub Medioker di Liga Champions Musim Ini: Bikin Kejutan atau Jadi Lumbung Gol

oleh Rizki Hidayat diperbarui 26 Agu 2021, 16:00 WIB
Suasana drawing perempat final Liga Champions di markas UEFA, Nyon, Jumat (10/7/2020). Rencananya laga leg kedua 16 besar Liga Champions akan digelar pada Agustus 2020 mendatang. (AFP/Harold Cunningham/UEFA)

Bola.com, Jakarta - Jumlah klub peserta fase grup Liga Champions musim ini telah lengkap. Sebanyak 32 tim akan saling bersaing untuk merengkuh trofi Si Kuping Besar.

Dari ke-32 klub tersebut terdapat tim-tim medioker. Satu di antaranya adalah Young Boys yang merupakan juara Swiss Super League musim lalu.

Advertisement

Meski berstatus juara liga domestik, Young Boys harus berjuang sejak babak kedua kualifikasi untuk bisa meraih tiket lolos ke fase grup Liga Champions. Lawan pertama yang mereka hadapi adalah Slovan Bratislava. Young Boys pun berhasil mengatasi perlawanan Bratislava dengan agregat 3-2.

Selanjutnya, Young Boys berhasil membungkam CFR Cluj dengan agregat 4-2 pada kualifikasi ketiga, dan teranyar mengatasi perlawanan Ferencvaros dengan agregat 6-4 pada babak play-off.

Bagi Young Boys, ini adalah untuk kedua kalinya berlaga pada fase grup Liga Champions. Sebelumnya, mereka pernah tampil pada penyisihan grup pada musim 2018/2019.

Kini, Young Boys yang menempati pot 4 menanti calon lawan yang akan dihadapi pada fase grup Liga Champions. Rencananya, drawing akan berlangsung di Istanbul, Turki, Kamis (26/8/2021) malam WIB.

Selain Young Boys, sejumlah klub medioker juga berhasil melenggang ke fase grup Liga Champions. Siapa saja kah klub tersebut? Berikut ini adalah ulasannya.

 

2 dari 4 halaman

Malmo FF

Malmo FF berhasil mengamankan tiket ke fase grup Liga Champions musim ini.

Juara Liga Swedia 2020 itu harus mengawali perjuangan untuk lolos ke fase grup Liga Champions sejak putaran pertama kualifikasi. Lawan pertama yang berhasil dikalahkan Malmo adalah klub asal Latvia, Riga, dengan agregat 2-1.

Pada putaran kedua kualifikasi, Malmo FF membungkam klub Finlandia, HJK, dengan agregat 4-3. Selanjutnya, menang agregat 4-2 atas Rangers pada putaran ketiga kualifikasi.

Adapun pada babak play-off, Malmo FF mampu mengatasi perlawanan Ludogorets Razgrad dengan agregat 3-2. Hasil tersebut membuat Malmo berhasil lolos ke fase grup Liga Champions musim ini.

Sama seperti Young Boys, Malmo FF juga menghuni pot 4 pada pengundian babak penyisihan grup. Bagi Malmo, ini adalah untuk ketiga kalinya tampil pada penyisihan grup Liga Champions, setelah sebelumnya pada musim 2014/2015 dan 2015/2016.

 

3 dari 4 halaman

Red Bull Salzburg

Pemain RB Salzburg merayakan gol yang dicetak oleh Patson Daka ke gawang Liverpool pada laga persahabatan di Stadion Red Bull Arena, Salzburg, Selasa (25/8/2020). Kedua tim bermain imbang dengan skor 2-2. (AP Photo/Matthias Schrader)

RB Salzburg merupakan satu di antara klub tersukses di Bundesliga Austria. Salzburg berhasil mengoleksi 15 titel juara, termasuk gelar juara liga pada musim lalu.

Menjadi wakil Austria, RB Salzburg berjuang untuk lolos ke fase grup Liga Champions melalui jalur play-off. Klub berjulukan Die Roten Bullen itu bersua klub asal Denmark, Brondby.

Tampil impresif saat berhadapan dengan Brondby, Salzburg berhasil memetik kemenangan agregat 4-2. Hasil itu membuat RB Salzburg lolos ke fase grup Liga Champions untuk keempat kalinya.

Sebelumnya, Salzburg melenggang ke babak penyisihan grup pada musim 1994/1995 ketika masih bernama SV Austria Salzburg, musim 2019/2020, dan musim 2020/2021.

 

4 dari 4 halaman

Sheriff Tiraspol

Sheriff Tiraspol untuk pertama kalinya tampil pada fase grup Liga Champions musim ini. (AFP/Claus Bech/Scanpix Denmark)

Klub yang terbentuk sejak 1997 itu merupakan juara Liga Moldova pada musim lalu. Pencapaian tersebut membuat Sheriff Tiraspol mendapatkan jatah tempat berlaga di kualifikasi Liga Champions musim ini.

Perlahan tetapi pasti, Sheriff Tiraspol berhasil meraih kemenangan atas lawan-lawan yang dihadapi. Pada putaran pertama kulifikasi, Tiraspol menang agregat 5-0 atas klub Albania, Teuta.

Mereka kemudian membungkam Alashkert dengan agregat 4-1 pada putaran kedua kulifikasi. Setelah itu mengalahkan klub kuat asal Serbia, Red Star Belgrade, dengan agregat 2-1 pada putaran ketiga kualifikasi.

Pada fase play-off, Sheriff Tiraspol berhadapan dengan Dinamo Zagreb. Berstatus tim underdog, Tiraspol secara mengejutkan mampu mengalahkan Zagreb dengan agregat 3-0.

Torehan tersebut membuat Tiraspol berhak tampil pada fase grup Liga Champions. Menghuni pot 4, Sheriff Tiraspol mengukir sejarah sebagai klub Moldova pertama yang mampu lolos hingga babak penyisihan grup Liga Champions.

Sumber: Berbagai sumber

Berita Terkait