Cristiano Ronaldo Tinggalkan Juventus dan Liga Italia, Pelatih AC Milan: Persaingan Tetap Sengit

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 29 Agu 2021, 13:45 WIB
Pelatih AC Milan, Stefano Pioli, memberikan arahan kepada pemainnya saat menghadapi Celtic pada laga Grup H Liga Europa 2020/2021 di Celtic Park Stadion, Jumat (23/10/2020). AC Milan menang 3-1 atas Celtic. (AFP/Russell Cheyne/pool)

Bola.com, Jakarta - Kepergian Cristiano Ronaldo dari Juventus telah menjadi kejutan lain setelah kejutan-kejutan yang terjadi sepanjang bursa transfer musim panas ini. Pelatih AC Milan, Stefano Pioli, juga mengaku terkejut. Namun, ia yakin kepergian CR7 dari Juventus dan Liga Italia tidak akan memberikan pengaruh apa pun.

Cristiano Ronaldo meninggalkan Juventus pada musim panas ini. Menolak bermain pada pertandingan pertama Serie A musim ini, bintang asal Portugal itu makin memperlihatkan bukti nyata keinginannya untuk pergi dari Turin.

Advertisement

Sempat diisukan bakal bergabung bersama Manchester City, pada akhirnya CR7 kembali ke klub yang membesarkan namanya dan juga tetangga City, Manchester United.

Sejak awal, persaingan meraih gelar juara Serie A musim ini diyakini bisa berjalan seimbang terutama karena hasil akhir kompetisi pada musim lalu. Kepergian Cristiano Ronaldo tentu menjadi sebuah kejutan, tapi diyakini hal tersebut membuat kondisi persaingan di Liga Italia makin seimbang.

Juventus tidak lagi memiliki superstar yang bisa menjadi jaminan gol dalam setiap pertandingan. Hengkangnya Cristiano Ronaldo dari Liga Italia juga memancing komentar dari pelatih AC Milan, Stefano Pioli.

2 dari 4 halaman

Tidak Mengubah Apa pun

Penyerang Juventus, Cristiano Ronaldo merayakan akhir laga tunda pekan ketiga Serie A menghadapi Napoli di Allianz Stadium, Kamis (8/4/2021) dini hari WIB. Juventus menang 2-1 atas Napoli lewat gol yang dicetak Ronaldo dan Dybala. (Fabio Ferrari/LaPresse via AP)

Stefano Pioli tahu kepergian Cristiano Ronaldo mengejutkan dan tidak terduga. Kehilangan Cristiano Ronaldo juga akan berdampak besar bagi Juventus dan sepak bola Italia.

Meski begitu, dengan atau tanpa Cristiano Ronaldo, Stefano Pioli optimistis persaingan juara musim ini akan berlangsung seru. Baginya, transfer Cristiano Ronaldo tidak mengubah apa pun.

"Itu adalah kepergian yang tidak terduga. Tapi, menurut saya kita tidak bisa mengklaim adanya perubahan hierarki," ujar Stefano Pioli di Football Italia.

"Ada tujuh tim yang sangat kuat, ini bakal jadi persaingan sengit sampai akhir," ujar pelatih AC Milan itu.

 

3 dari 4 halaman

Menunggu Pulih

Pelatih AC Milan, Stefano Pioli, memberikan arahan kepada anak asuhnya saat melawan Verona pada laga Liga Italia di Stadion Bentegodi, Minggu (7/3/2021). AC Milan menang dengan skor 2-0. (Spada/LaPresse via AP)

Stefano Pioli membawa AC Milan memenangi pertandingan giornata pertama Serie A 2021/2022 dengan mengalahkan Sampdoria. AC Milan pun akan menghadapi Cagliari pada duel giornata kedua, Senin (30/8/2021) dini hari WIB.

Sejauh ini, Stefano Pioli masih belum bisa menurunkan tim terbaiknya karena cedera sejumlah pemain, terutama Franck Kessie dan Zlatan Ibrahimovic.

"Mereka berlatih dengan baik. Mereka terus berkembang, dan saya berharap mulai pekan depan mereka bisa kembali bersama tim," ujar Pioli.

"Semoga mereka siap bermain setelah jeda internasional. Saat itu saya berharap seisi tim siap bermain," lanjutnya.

Sumber: Football Italia

Disadur dari: Bola.net (Richard Andreas, published 29/8/2021)

4 dari 4 halaman

Posisi AC Milan Saat Ini

Berita Terkait