Cristiano Ronaldo Datang, Edinson Cavani Masih Gunakan Nomor Punggung 7 Saat Manchester United Hadapi Wolves di Liga Inggris

oleh Hendry Wibowo diperbarui 29 Agu 2021, 23:02 WIB
Edinson Cavani dari Manchester United mencetak gol pertama timnya selama pertandingan sepak bola final Liga Europa antara Manchester United dan Villarreal di Gdansk, Polandia, Rabu 26 Mei 2021. (Kacper Pempel, Pool via AP)

Bola.com, Jakarta - Cristiano Ronaldo dipastikan comeback ke Manchester United pada ajang Liga Inggris 2021/2022. Sejak kabar ini mencuat, muncul satu pertanyaan.

Adalah soal nomor punggung eks megabintang Real Madrid dan Juventus tersebut. Maklum nomor yang sudah menjadi ciri khas dirinya, 7, sudah bertuan di Manchester United.

Advertisement

Nomor 7 memang milik Edinson Cavani. Pemain Timnas Uruguay itu bahkan tetap dipercaya memakai nomor 7 ketika Manchester United mendatangkan winger muda, Jadon Sancho.

Masalahnya kini yang datang pemain sekaliber Cristiano Ronaldo. Jadi apakah Edinson Cavani bakal menyerahkan nomor punggung 7 miliknya musim lalu?

2 dari 3 halaman

Masih Pakai Nomor 7

Striker Manchester United (MU) Edinson Cavani. (Oli Scarff/Pool via AP)

Nah jika merujuk pertandingan antara Manchester United versus Wolverhampton Wanderers pada pekan ketiga Liga Inggris 2021/2022, secara mengejutkan Edinson Cavani masih memakai nomor punggung tujuh.

Nama Edinson Cavani masuk daftar cadangan dengan memakai nomor 7. Regulasi Premier League memang menuliskan lantaran didaftarkan dengan nomor 7, maka angka tersebut praktis tidak boleh dipakai pemain lain.

Hanya saja Manchester United disebut punya celah bisa meminta dispensasi untuk mengubah nomor punggung 7. Artinya masih ada kans Cristiano Ronaldo memakai angka 7.

Entah apakah Manchester United bakal meminta dispensasi, yang pasti melawan Wolves, Edinson Cavani masih menggunakan nomor 7.

Sumber: Manchestereveningnews

3 dari 3 halaman

Di Mana Posisi Manchester United Saat Ini?

Berita Terkait