Bola.com, Jakarta - Wawan Hendrawan baru-baru ini diperbincangkan usai penampilannya menjaga gawang Bali United di pertandingan perdana BRI Liga 1 pada Jumat (27/8/2021).
Bali United bertemu Persik Kediri di Stadion Utama Glora Bung Karno (SUGBK) Jakarta. Wawan, yang mendapat julukan Spiderwan karena sering berselebrasi memanjat gawang, tampil gemilang.
Wawan mematahkan tendangan penalti yang dilepaskan pemain asing Persik Kediri, Youssef Ezzejjari di babak pertama.
Menurut pelatih kiper Bali United, Marcelo Pires, penampilan Wawan di laga perdana BRI Liga 1 itu menunjukkan kualitas dan pengalamannya.
“Coach Teco dan saya sangat menikmati penampilannya. Seperti yang selalu saya katakan, Wawan adalah penjaga gawang yang berpengalaman dan profesional yang sangat baik, semua penjaga gawang memiliki beberapa kekurangan dan kami bekerja di atas kekurangan tersebut untuk dilakukan evaluasi termasuk juga Wawan,” kata Marcelo dikutip dari laman resmi klub.
Bali United Siap Tempur Lagi
Bali United memiliki empat penjaga gawang yang luar biasa untuk menghadapi BRI Liga 1 musim ini.
“Saya selalu mengatakan bahwa Bali United memiliki empat penjaga gawang yang luar biasa, dan itu bagus untuk klub. Mengenai pertandingan berikutnya, untuk susunan pemain yang akan kami turunkan terutama sektor penjaga gawang akan kami lihat selama perkembangan dalam seminggu ke depan sebelum menyambut pertandingan selanjutnya,” kata Marcelo.
Saksikan aksi Bali United FC dengan cara nonton streaming Bali United FC & Live Streaming Liga 1 melalui Vidio.com ekslusif Champions TV. Download aplikasinya secara gratis melalui Playstore dan Appstore.
Baca Juga
Hasil Lengkap BRI Liga 1 Hari Ini: Bali United Cukur Habis Persis, Persita Menang di Markas PSS
Bali United Butuh Gol di Injury Time untuk Kalahkan Persita di BRI Liga 1, Teco: Yang Penting 3 Poin!
Kalah Dramatis dari Bali United, Pelatih Persita Soroti Fakta Timnya Baru Cetak Tiga Gol di BRI Liga 1