Dibuat Kagum, Erling Haaland Tertantang Melawan Virgil van Dijk

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 01 Sep 2021, 07:45 WIB
Bintang muda andalan Borussia Dortmund, Erling Haaland dinobatkan sebagai penyerang terbaik Liga Champions musim 2020/2021. Haaland mendapatkan nilai 202 poin mengalahkan Kylian Mbappe dan Robert Lewandowski. (Foto: AFP/Ina Fassbender)

Bola.com, Oslo - Striker Borussia Dortmund dan Timnas Norwegia, Erling Haaland menilai bek Liverpool, Virgil van Dijk sebagai bek tengah terbaik di dunia.

Van Dijk absen nyaris setahun setelah mengalami cedera. Bek asal Belanda itu akirnya comeback ketika Liverpool melawan Hertha Berlin dalam ajang pramusim, Jumat (30/7/2021)

Advertisement

"Saya pikir dia adalah bek terbaik. Saya pikir beberapa orang lain di ruangan itu setuju dengan saya tentang itu," kata Haaland kepada TV2.

Van Dijk masih sangat krusial bagi keberlangsungan Liverpool dan Timnas Belanda. Ia menjadi bagian kesuksesan Liverpool menjuarai Liga Champions 2018/2019 dan Liga Inggris 2019/2020.

“Dia cepat, kuat, dan cerdas, dan ada tiga hal penting yang harus Anda miliki. Saya telah bermain melawannya dua kali.

"Saya telah mengatakan bahwa dia adalah yang terbaik yang pernah saya temui. Dia adalah pemain yang bagus, jadi kami harus mencoba untuk bermain-main dengannya."

Erling Haaland akan bertemu Van Dijk ketika Norwegia bersua Belanda di Kualifikasi Piala Dunia 2022, Kamis (2/9/2021).

2 dari 3 halaman

Arti Kesetiaan

Erling Haaland. Striker Borussia Dortmund berusia 21 tahun ini hingga kini masih diperjuangkan Manchester United untuk direkrut. Jika masih bertahan, ia masih layak bersaing dengan Lewandowski. Total 27 gol dilesakkannya musim lalu di kancah Bundesliga dalam 28 laga. (Foto: AFP/Pool/Ina Fassbender)

Erling Haaland juga baru-baru ini menyatakan kesetiannya pada Borussia Dortmund. Ia bangga bermain untuk Borussia Dortmund.

Pemain Timnas Norwegia ini menjadi target utama Chelsea musim panas 2021. Tetapi, Dortmund bersikeras tidak menjual Haaland musim ini.

Biaya transfer Haaland diperkirakan menelan lebih dari 150 juta paun. Sebaliknya, pemegang Liga Champions telah mengalihkan perhatian ke Romelu Lukaku.

Haaland, sementara itu, tidak memberikan indikasi selama musim panas bahwa ia ingin meninggalkan Dortmund dan pemain berusia 21 tahun itu menyatakan cintanya kepada klub setelah menang 3-0 atas SV Wehen Wiesbaden di putaran pertama DFB Pokal pada akhir pekan ini.

“Menyenangkan bisa menang, senang mencetak tiga gol dan senang bisa kembali,” kata Haaland.

Sumber: Metro, Tribal Football

3 dari 3 halaman

Jadwal Kualifikasi Piala Dunia

Orang-orang melintasi layar yang menampilkan logo Piala Dunia Qatar 2022, di jalanan New Arbat, pusat kota Moskow di Rusia, Selasa (3/9/2019). Logo tersebut ditampilkan di ruang publik di Qatar dan kota-kota besar seluruh dunia. (AP Photo/Pavel Golovkin)

Rabu (1/9/2021)

  • Kazakhstan Vs Ukraina

Kamis (2/9/2021)

  • Portugal Vs Irlandia
  • Prancis Vs Bosnia & Herzegovina
  • Kepulauan Faroe Vs Israel
  • Moldova Vs Austria
  • Denmark Vs Skotlandia
  • Rusia Vs Kroasia
  • Luksemburg Vs Azerbaijan
  • Turki Vs Montenegro
  • Slovenia Vs Slovakia
  • Malta Vs Siprus
  • Georgia Vs Kosovo

Berita Terkait