Bola.com, Jakarta - Persebaya Surabaya akan bermain di Stadion Wibawa Mukti, Kecamatan Cikarang Timur, Kabupaten Bekasi dalam pekan pertama BRI Liga 1 2021/2022 melawan Borneo FC pada 4 September 2021. PT Liga Indonesia Baru (LIB) bakal mencegah Bonek datang ke stadion.
Sebelumnya, belasan Bonek nekat mendatangi Stadion Wibawa Mukti pada Minggu (29/8/2021). Militan Persebaya Surabaya ini termakan hoaks karena mengira tim kebanggaannya bermain di Cikarang pada hari itu.
Polsek Cikarang Timur bergerak cepat dengan membubarkan belasan Bonek itu karena berkerumun dan mencoba masuk ke area Stadion Wibawa Mukti.
Ketika Persebaya Surabaya bermain di Stadion Wibawa Mukti nanti, Bonek juga dilarang untuk datang ke stadion dan melakukan nonton bareng (nobar) karena BRI Liga 1 digelar tanpa penonton.
Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno mengungkapkan bahwa pihaknya akan berkoordinasi dengan kepolisian untuk membendung kejadian seperti itu terulang kembali, termasuk ketika Persebaya Surabaya bermain.
"Begini, suporter ini bagian dari koordinasi kami dengan aparat kepolisian. Suporter tidak boleh ke stadion dan harus nonton di rumah. Itu bagian dari kampanye kami. Kami tinggal mengkomunikasikan hal ini," kata Sudjarno pada konferensi pers virtual, Selasa (31/8/2021).
Intelijen Polri Turun
Belajar dari kasus Bonek itu, PT LIB bakal berkoordinasi lebih erat dengan aparat setempat. Sudjarno percaya bahwa intelijen kepolisian dapat mencegah kedatangan suporter.
"Kalau ada kejadian seperti itu lagi, kami tinggal berkoordinasi dan antisipasi. Kami berkoordinasi dengan kepolisian setempat. Kami informasikan kepada kepolisian setempat bahwa ada pertandingan di sana. Langkah-langkah perkiraan intelijen dari Polri tentu sudah sangat bagus. Tinggal diimplementasikan," imbuh Sudjarno.
"Masalah suporter, departemen pengelolaan suporter kita bekerja sangat sibuk untuk bisa meredam suporter. Tapi kami salut dengan suporter dari berbagai kalangan yang sudah dewasa. Mereka sudah paham untuk menonton di rumah dan mendukung secara penuh agar kompetisi bergulir," ungkapnya.
Jadwal Persebaya
Sabtu, 4 September 2021
- Borneo FC Vs Persebaya Surabaya
- Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi
- Kick-off Pukul 18.15
- Live Indosiar dan Vidio