Prediksi Pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022, Swiss Vs Italia: Duel 2 Tim dengan Lini Belakang Tangguh

oleh Hendry Wibowo diperbarui 05 Sep 2021, 06:00 WIB
Kualifikasi Piala Dunia - Swiss Vs Italia (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Timnas Italia tidak boleh kehilangan poin penuh lagi pada laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa. Juara Euro 2020 ini bakal bersua Swiss di St. Jakob-Park, Basel pada Senin (06/09/2021) dini hari WIB.

Untuk diketahui, Italia menuju laga ini dengan hasil imbang kontra Bulgaria dengan skor 1-1. Padahal mereka bermain di kandang, Artemio Franchi.

Advertisement

Swiss sendiri punya modal mentereng jelang bersua Italia. Pasalnya dari dua pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa Grup C, mereka selalu meraih kemenangan pada dua laga.

Berturut-turut Granit Xhaka dan kawan-kawan mengalahkan Lithuania dan Bulgaria. Kemenangan atas Italia bakal membuat Swiss mengancam posisi puncak klasemen yang ditempati Gli Azzurri.

Apalagi Swiss punya tabungan pertandingan lebih banyak ketimbang Italia. Menariknya kedua tim punya sama-sama lini belakang yang sulit dijebol.

Sampai sekarang, kedua tim sama-sama baru kebobolan satu gol. Ini merupakan indikasi pertandingan antara Swiss versus Italia bakal sangat menarik.

 

2 dari 3 halaman

Prediksi Susunan Pemain

Pelatih Timnas Italia, Roberto Mancini, memberikan instruksi kepada timnya ketika bersua Bulgaria pada laga kedua Grup C kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa, di Vasil Levski National Stadium, Senin (29/3/2021) dini hari WIB. (AFP/Nikolay DOYCHINOV)
  • Swiss (3-5-2): Yann Sommer; Nico Elvedi, Fabian Schär, Manuel Akanji; Silvan Widmer; Djibril Sow, Steven Zuber, Remo Freuler, Ricardo Rodríguez; Ruben Vargas, Haris Seferović.
  • Pelatih: Murat Yakin
  • Italia (4-3-3): Gianluigi Donnarumma; Emerson Palmieri, Giorgio Chiellini, Leonardo Bonucci, Giovanni Di Lorenzo; Jorginho, Marco Verratti, Nicolo Barella; Federico Chiesa, Ciro Immobile, Lorenzo Insigne.
  • Pelatih: Roberto Mancini
3 dari 3 halaman

Prediksi Pertandingan

Ekspresi kapten Swiss, Granit Xhaka, saat mengalahkan Prancis di 16 besar Euro 2020, Selasa (29/6/2021) dini hari WIB. (JUSTIN SETTERFIELD/AFP)

Jika melihat beberapa laga terakhir yang dijalani kedua tim, duel Swiss kontra Italia bakal sangat menarik. Hanya saja patut dicatat, Gli Azzurri belum pernah kalah sejak September 2018.

Italia tentunya diprediksi bisa menang pada laga ini. Apalagi skuad asuhan Roberto Mancini punya modal mentereng yaitu juara Euro 2020.

Prediksi: Swiss 1-2 Italia

Sumber asli: Sportskeeda

Berita Terkait