Aji Santoso Minta Pemain Persebaya Jangan Lengah Hadapi Tira Persikabo di BRI Liga 1, Tonton Pertandingan di Vidio

oleh Muhammad Disha Brahmana Putra diperbarui 10 Sep 2021, 05:00 WIB
Liga 1 - Ilustrasi Logo Persebaya Surabaya BRI Liga 1 (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Persebaya Surabaya akan berjumpa dengan Tira Persikabo di pekan kedua BRI Liga 1 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Sabtu, (11/9/2021).

Sebagai persiapan menghadapi Tira Persikabo, pasukan Aji Santoso terus berbenah menghadapi skuad Laskar Padjadjaran.

Advertisement

"Saya bilang laga pertama memang selalu sulit. Sekarang kami sudah sudah evaluasi dan fokus melawan Tira Persikabo," ungkap Aji Santoso dikutip dari situs resmi klub dan LIB.

Pada pekan kedua BRI Liga 1, Persebaya akan menurunkan Marselino Ferdinan. Saat ini, Marselino tengah bergabung dengan pemusatan latihan Timnas Indonesia U-18 di Jakarta. 

"Kami juga ketambahan Marsel dan Arif yang bisa diturunkan. Marsel sudah vaksin dosis kedua, jadi siap untuk main," imbuhnya.

"Kita sudah komunikasi soal Marsel. Nanti dia bisa main. Lagipula jaraknya tidak terlalu jauh dari Jakarta," sambungnya.

2 dari 2 halaman

Jangan Lengah Lawan Tira Persikabo

Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso. (Bola.com/Aditya Wany)

Aji santoso meminta kepada semua pemain Persebaya Surabaya saat menghadapi Tira Persikabo agar tidak lengah. Aji juga terus mengingatkan agar pemainnya melupakan kekalahan dan fokus untuk meraih hasil maksimal.

"Saya rasa semua lawan pasti berat. Apalagi kita belum meraih hasil maksimal. Saya terus tekankan untuk jangan lengah dan konsentrasi menghadapi Tira," tandasnya.

Anda bisa menyaksikan pertandingan Persebaya Surabaya vs Tira Persikabo melalui live streaming tersaji link dibawah ini.

Sabtu, 11 September 2021

Persebaya Surabaya vs PS Tira

Waktu : 18.15 WIB

Link live streaming klik di sini.

Siapakah yang akan menang? Tira Persikabo atau Persebaya? Saksikan pertandingan keduanya melalui Live streaming BRI Liga 1 platform Vidio.com ekslusif Champions TV. Download aplikasi Vidio di Playstore dan AppStore.

Penulis : Aulia (VIDIO)

Berita Terkait