Bola.com, Jakarta - Pernyataan menarik keluar dari mulut Septian Satria Bagaskara pada saat jumpa pers jelang laga pekan kedua Persik Kediri kontra Borneo FC yang digelar PT LIB secara daring, Kamis (9/9/2021) siang.
"Saya siap bila pelatih memainkan besok (Persik melawan Borneo FC). Saya sudah menyiapkan diri untuk pertandingan itu," kata Satria Bagaskara.
Namun ketika ditanya apa kekurangannya untuk laga krusial tersebut, Topskorer Liga 3 2018 itu menyebut faktor kepercayaan diri. "Soal kepercayaan diri sih," ujarnya.
Bagi seorang striker yang diharapkan pelatih Joko Susilo sebagai ujung tombak untuk menjebol gawang lawan, ucapan Bagaskara yang akan menjalani debut ini bisa diterjemahkan sebuah ekspresi minder menghadapi Borneo FC.
Padahal, Persik Kediri membutuhkan poin untuk beringsut dari zona degradasi, sekaligus mengembalikan kepercayaan diri tim mengarungi BRI Liga 1 2021/2022 yang ketat.
Belum Pengalaman
Satria Bagaskara memang minim pengalaman tampil di kompetisi keras kasta tertinggi Indonesia. Pada Liga 1 2020, dia tak pernah jadi starter.
Di Piala Menpora 2020, untuk menambah jam terbang, Joko Susilo telah memberi kesempatan Satria Bagaskara tampil sejak menit awal. Namun dia tak banyak mengancam gawang lawan.
"Sebenarnya saya ingin mengorbitkan Bagas. Apalagi dia pemain asli Kediri. Di Liga 1 sangat keras. Tak cukup modal skill dan teknik, tapi juga mental yang kuat," tutur Joko Susilo ketika itu.
Entah disadari atau tidak, kalimat Satria Bagaskara pada jumpa media itu bisa berpengaruh pada spirit rekan setimnya di pertandingan nanti.
Jadwal Persik Kediri
Persik Kediri Vs Borneo FC
- Jumat (9/9/2021)
- Pukul: 18.15 WIB
- Stadion: Pakansari, Bogor
- Live: Indosiar, O Channel
- Streaming: Vidio