Prediksi Pertandingan Liga Italia, AS Roma Vs Sassuolo: Jose Mourinho Cari Mangsa Lagi

oleh Hendry Wibowo diperbarui 12 Sep 2021, 08:15 WIB
Serie A - AS Roma Vs Sassuolo (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - AS Roma asuhan Jose Mourinho cari mangsa lagi. Pasalnya I Giallorossi akan menjamu peringkat 8 Sassuolo pada pekan ke-3 Liga Italia atau Serie A 2021/22, Senin (13/9/2021).

Pertandingan di Stadio Olimpico dengan kick-off 01:45 WIB ini perlu dioptimalkan oleh pasukan Jose Mourinho untuk meneruskan start sempurna mereka.

Advertisement

AS Roma telah melalui dua pertamanya dengan kemenangan, mencetak total tujuh gol dan hanya sekali kebobolan. Mereka menumbangkan Fiorentina 3-1, kemudian menang telak 4-0 di kandang tim promosi Salernitana.

Jordan Veretout telah menyumbang tiga gol dan satu assist, Lorenzo Pellegrini dua gol, Henrikh Mkhitaryan satu gol dan satu assist, sedangkan penyerang baru Tammy Abraham sudah mengukir satu gol dan dua assist.

Sassuolo belum terkalahkan, tapi tak seimpresif Roma. Setelah mengalahkan tuan rumah Hellas Verona melalui gol-gol Giacomo Raspadori, Filip Djurici, dan Hamed Traore, tim besutan Alessio Dionisi itu bermain imbang 0-0 dengan Sampdoria.

Roma berada dalam momentum yang sangat bagus, dan sekarang mereka pasti berharap momentum itu bisa tetap terjaga meski baru saja terhenti seiring datangnya jeda internasional.

2 dari 5 halaman

Prediksi Susunan Pemain

AS Roma mulai musim 2021/2022 ini ditangani Jose Mourinho, pelatih yang gemar mendatangkan pemain-pemain dengan harga mahal di beberapa klub yang pernah dibesutnya. Musim ini, pembeliannya hampir saja mematahkan rekor klub yang masih dipegang Patrik Schick. (Foto: AFP/Alberto Pizzoli)
  • AS Roma (4-2-3-1): Rui Patricio; Karsdorp, Mancini, Ibanez, Calafiori; Veretout, Cristante; Perez, Mkhitaryan, Zaniolo; Abraham.
  • Pelatih: Jose Mourinho.
  • Info skuad: Spinazzola (cedera), Vina (meragukan), Pellegrini (meragukan).
  • Sassuolo (4-2-3-1): Consigli; Toljan, Chiriches, Ferrari, Rogerio; Lopez, Frattesi; Berardi, Djuricic, Boga; Raspadori.
  • Pelatih: Alessio Dionisi.
  • Info skuad: Obiang (meragukan), Romagna (meragukan).
3 dari 5 halaman

Head to Head dan Performa

Tammy Abraham. Striker berusia 23 tahun ini ditebus AS Roma dari Chelsea senilai 40 juta euro. Ia selalu diturunkan pelatih Jose Mourinho di dua laga awal Liga Italia musim ini dan telah mencetak 1 gol pada pekan kedua saat menang 4-0 atas tuan rumah Salernitana. (Foto: AP/Gregorio Borgia)

Head-to-Head di Serie A

  • Pertemuan: 16
  • AS Roma menang: 8
  • Gol AS Roma: 31
  • Imbang: 7
  • Sassuolo menang: 1
  • Gol Sassuolo: 17.

5 Pertemuan Terakhir

  • 03-04-2021 Sassuolo 2-2 Roma (Serie A)
  • 06-12-2020 Roma 0-0 Sassuolo (Serie A)
  • 02-02-2020 Sassuolo 4-2 Roma (Serie A)
  • 15-09-2019 Roma 4-2 Sassuolo (Serie A)
  • 19-05-2019 Sassuolo 0-0 Roma (Serie A).

5 Pertandingan Terakhir AS Roma (M-M-M-M-M)

  • 15-08-21 Roma 5-0 Raja Casablanca (Friendly)
  • 20-08-21 Trabzonspor 1-2 Roma (CL)
  • 23-08-21 Roma 3-1 Fiorentina (Serie A)
  • 27-08-21 Roma 3-0 Trabzonspor (CL)
  • 30-08-21 Salernitana 0-4 Roma (Serie A).

5 Pertandingan Terakhir Sassuolo (M-S-M-S-K)

  • 07-08-21 Sassuolo 3-1 Vicenza Virtus (Friendly)
  • 15-08-21 Lazio 1-1 Sassuolo (Friendly)
  • 21-08-21 Verona 2-3 Sassuolo (Serie A)
  • 29-08-21 Sassuolo 0-0 Sampdoria (Serie A)
  • 04-09-21 Sassuolo 0-2 Cremonese (Friendly).
4 dari 5 halaman

Statistik dan Prediksi Skor

Pemain tengah Sassuolo, Manuel Locatelli, mencetak gol melalui tendangan penalti ke gawang Napoli dalam lanjutan Liga Italia Serie A di Stadion San Paolo, Napoli, Minggu (1/11/2020). Sassuolo menang 2-0 atas Napoli. (AFP/Tiziana Fabi)
  • Roma belum pernah kalah dalam laga-laga kandangnya melawan Sassuolo di Serie A (M3 S5 K0).
  • Roma selalu menang dalam 4 laga terakhirnya di semua kompetisi.
  • Roma selalu mencetak minimal 3 gol dalam 3 laga terakhirnya di semua kompetisi.
  • Roma selalu clean sheet (tak kebobolan) dalam 2 laga terakhirnya di semua kompetisi.
  • Roma cuma kalah 2 kali dalam 24 laga kandang terakhirnya di Serie A.
  • Sassuolo selalu menang dalam 5 laga tandang terakhirnya di Serie A.
  • Selalu tercipta minimal 3 gol dalam 6 dari 7 laga tandang terakhir Sassuolo di Serie A.

Prediksi skor akhir: AS Roma 3-1 Sassuolo.

Sumber asli: Bola.net 

Disadur dari: Bola.net (Gia Yuda Pradana, Published 11/09/2021)

5 dari 5 halaman

Di Mana Posisi AS Roma dan Sassuolo Saat Ini?

Berita Terkait