Pada menit ke-9 Inter Milan lebih dulu mengancam pertahanan Real Madrid. Umpan yang dilepaskan Lautaro Martinez kepada Edin Dzeko berhasil dimanfaatkan melaui tembakan yang masih bisa diselamatkan Thibaut Courtois menggunakan kakinya. (Foto: AP/Antonio Calanni)
Usai itu giliran Real Madrid yang memiliki peluang. Casemiro yang melakukan akselerasi dari tengah berhasil mendapat celah di pertahanan Inter dan melepaskan tembakan yang masih melenceng tipis di kanan gawang Samir Handanovic. (Foto: AFP/Miguel Medina)
Pada menit ke-19 Inter Milan kembali memperoleh peluang emas. Sundulan yang dilepaskan Lautaro Martinez usai menerima umpan Ivan Perisic masih mampu dihentikan Thibaut Courtois. (Foto: AP/Antonio Calanni)
Real Madrid pun kembali berpeluang mencetak gol pada menit ke-31 melalui Karim Benzema. Sayang, ia gagal mengantisipasi umpan matang yang dilepaskan Luka Modric di mulut gawang Inter Milan. (Foto: AFP/Miguel Medina)
Memasuki babak kedua di menit ke-54 Milan Skriniar gagal mengontrol bola dengan baik di depan gawang Real Madrid memanfaatkan bola rebound hasil sundulan Edin Dzeko yang masih bisa ditepis Thibaut Courtois. (Foto: AP/Antonio Calanni)
Pada menit ke-57 Real Madrid kembali memiliki peluang melalui Dani Carvajal. Tendangannya dari sisi kanan meneruskan umpan Karim Benzema masih dapat diantisipasi oleh Samir Handanovic. (Foto: AP/Antonio Calanni)
Satu menit menjelang waktu normal berakhir, Real Madrid berhasil memecah kebuntuan dan unggul 1-0 lewat gol dari Rodrygo. Sepakan mendatarnya usai menerima umpan Eduardo Camavinga berhasil menaklukkan Samir Handanovic. (Foto: AP/Antonio Calanni)
Skor 1-0 pun bertahan hingga laga usai. Real Madrid berada di posisi kedua klasemen sementara Grup A di bawah FC Sheriff yang sama-sama mengoleksi 3 poin, namun unggul selisih gol dibanding Los Blancos. (Foto: AP/Antonio Calanni)