Luka Modric. Musim 2021/2022 ini adalah musim ke-10 bagi gelandang berusia 36 tahun ini bersama Real Madrid. Dua gelar La Liga dan 4 gelar Liga Champions sukses dikoleksinya. Kemungkinan ia akan pensiun tahun 2022 bersamaan dengan habisnya masa kontrak. (AFP/Pierre-Philippe Marcou)
Giorgio Chiellini. Musim 2021/2022 ini adalah musim ke-17 bagi gelandang Italia berusia 36 tahun ini bersama Juventus. Berbagai trofi bergengsi telah diraihnya. Meski telah memperbarui kontraknya untuk 2 tahun pada awal musim ini, namun diprediksi akan pensiun pada 2022. (AFP/Marco Bertorello)
David Silva. Usai 10 musim memperkuat Manchester City dan layak disebut legenda, gelandang berusia 35 tahun ini memutuskan bergabung dengan Real Sociedad musim lalu. Hijrah ke Spanyol sebagai tanah kelahiran mungkin saja pertanda ia akan segera pensiun dalam waktu dekat. (AFP/Ander Gillenea)
Gianluigi Buffon. Kiper berusia 43 tahun ini kembali memperkuat Parma, tim pertama di awal karier profesionalnya usai banjir gelar bersama Juventus dan PSG. Dengan kembali ke Parma, peluang Buffon untuk pensiun sangat besar, dan tercepat adalah akhir musim 2021/2022 ini. (AFP/Marco Bertorello)
Thiago Silva. Usai memerkuat AC Milan dan PSG, bek asal Brasil berusia 37 tahun ini memutuskan bergabung dengan Chelsea musim lalu. Gelar Liga Champions sukses dipersembahkannya untuk The Blues. Dikontrak dua musim saja oleh Chelsea, besar kemungkinan ia akan pensiun tahun depan. (AP/Matt Dunham)
Zlatan Ibrahimovic. Striker AC Milan ini akan berusia 40 tahun pada 2022 nanti. Dengan telah meraih berbagai gelar bersama tim-tim besar sebelumnya, besar kemungkinan ia akan pensiun tahun depan bersama Rossoneri, tim yang telah dua kali periode dibelanya sepanjang karier. (LaPresse via AP/Spada)