Bola.com, Jakarta - Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri menjelaskan para pemain dari luar negeri akan bergabung dengan Timnas Indonesia di Thailand untuk menghadapi Chinese Taipei.
Timnas Indonesia bakal melawan Chinese Taipei pada 7 dan 11 Oktober 2021 pada laga play-off kualifikasi Piala Asia 2023 di Chang Arena, Buriram.
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memanggil 36 nama untuk pemusatan latihan (training centre) sebagai persiapan melawan Chinese Taipei. Namun, masih minus para pemain dari luar negeri.
Pemusatan latihan Timnas Indonesia itu tengah berlangsung di Jakarta pada 19-30 September 2021.
Sesuai bocoran dari asisten pelatih Timnas Indonesia, Nova Arianto, Shin Tae-yong kemungkinan akan memanggil para pemain dari luar negeri semodel Egy Maulana Vikri yang bermain di Slovakia, Witan Sulaeman di Polandia, hingga Asnawi Mangkualam di Korea Selatan.
"Para pemain luar negeri nantinya langsung bergabung dengan Timnas Indonesia di Buriram," kata Indra Sjafri ketika dihubungi oleh Bola.com.
"Untuk nama-nama pemain luar negeri yang akan dipanggil ke Timnas Indonesia, nanti bakal dirilis oleh PSSI," jelas Indra Sjafri.
Para Pemain Luar Negeri yang Lain
Sebelumnya, Nova Arianto memastikan bahwa Shin Tae-yong tidak akan menepikan para pemain di luar negeri ketika Timnas Indonesia berhadapan dengan Chinese Taipei.
Selain nama-nama di atas, pemain seperti Syahrian Abimanyu dan Ryuji Utomo di Malaysia kemungkinan juga bakal dipanggil.
"Ada juga pemain kita yang bermain di luar negeri. Ada yang di Malaysia. Ada juga yang di Polandia," jelas Nova Arianto kepada Bola.com belum lama ini.
Jadwal Berangkat ke Thailand
Indra Sjafri mengungkapkan bahwa Timnas Indonesia akan berangkat ke Thailand pada 3 Oktober 2021 untuk melawan Chinese Taipei.
Dua partai play-off kualifikasi Piala Asia 2023 itu terpaksa dimainkan di Thailand, karena Indonesia dan Chinese Taipei memberlakukan wajib karantina 8 dan 14 hari untuk kedatangan dari luar negeri.
"Timnas Indonesia akan berangkat ke Thailand sekitar 3 Oktober 2021. Di sana tidak ada wajib karantina," tuturnya.
Baca Juga
Barisan Bomber yang Bakal Panaskan Persaingan Grup A Piala AFF 2024: Saatnya Pemain Naturalisasi Malaysia Unjuk Gigi
Piala AFF 2024: Media Vietnam Sambut Positif Ketidakhadiran Rafael Struick dan Maarten Paes di Timnas Indonesia
Desember Seru! Yuk Saksikan Siaran Langsung Perjuangan Timnas Indonesia di ASEAN Championship 2024