Sergi Roberto. Gelandang berusia 29 tahun ini memasuki musim ke-12 bersama Barcelona musim ini dan telah bermain dalam 6 laga musim ini dengan mencetak 2 gol dan 1 assist. Total ia telah bermain dalam 310 laga bersama Blaugrana di semua ajang dengan mencetak 37 gol dan 31 assist. (AFP/Josep Lago)
Ousmane Dembele. Striker berusia 24 tahun ini memasuki musim kelimanya bersama Barcelona musim ini dan sama sekali belum dimainkan musim ini. Akibat sering dilanda cedera, secara keseluruhan ia baru bermain dalam 118 laga di semua ajang dengan mencetak 30 gol dan 21 assist. (AFP/Cristina Quicler)
Ansu Fati. Striker berusia 18 tahun ini memasuki musim ketiganya bersama Barcelona musim ini. Saat ini kondisinya sudah berangsur membaik usai menjalani pemulihan pasca cedera. Ia diturunkan di laga terakhir Barcelona saat menang 3-0 atas Levante dan turut menyumbang 1 gol. (AP/Joan Monfort)
Pedri. Gelandang tengah berusia 18 tahun ini adalah sosok penting di sektor tengah Barcelona dan Timnas Spanyol. Bersama Blaugrana sejak musim lalu ia telah tampil dalam 55 laga di semua ajang dengan torehan 4 gol dan 6 assist. Musim ini ia baru dua kali tampil akibat cedera. (AFP/Josep Lago)
Luuk De Jong. Striker berusia 31 tahun yang dipinjam selama 1 musim dari Sevilla pada awal musim 2021/2022 ini telah bermain dalam 4 laga di semua ajang bersama Barcelona dengan torehan 1 gol. Gol tersebit dicetak saat menghadapi Levante pada 26 September 2021. (AP/Joan Monfort)
Yusuf Demir. Sayap berusia 18 tahun yang dipinjam selama satu musim dari Rapid Vienna pada awal musim 2021/2022 ini telah bermain dalam 5 laga di semua ajang bersama Barcelona. Blaugrana memiliki opsi untuk membelinya senilai 10 juta euro di akhir masa peminjamannya. (AP/Joan Monfort)