Rangkaian Fakta Menarik Jelang Pertemuan Manchester United Vs Villarreal di Liga Champions: Imbang Lagi Enggak Nih?

oleh Hendry Wibowo diperbarui 29 Sep 2021, 19:30 WIB
Victor Lindelof. Komunikasinya dengan Eric Bailly sering menghadirkan keterkejutan di lini belakang. Puncaknya adalah gagal membaca keberadaan striker Villarreal, Gerard Moreno yang berakibat gol setelah situasi tendangan bebas. Poin 6 untuknya. (AFP/Kacper Pempel/Pool)

Bola.com, Jakarta - Manchester United kembali mendapat lawan berat. Terbaru skuad Setan Merah harus melawan Villarreal dalam partai matchday 2 Grup F Liga Champions 2021/2022 di Old Trafford, Kamis (30/9/2021) dini hari WIB.

Partai ini merupakan ulangan dari laga final Liga Europa musim lalu. Kala itu, Villarreal keluar sebagai juara usai mengalahkan Manchester United lewat babak adu penalti.

Advertisement

Manchester United dan Villarreal membawa modal berbeda menjemput bentrok ini. Akhir pekan kemarin, Setan Merah harus menelan kekalahan 0-1 kala menjamu Aston Villa.

Sementara itu, Villarreal sukses membawa pulang satu poin dari lawatan mereka ke tim raksasa, Real Madrid usai bermain imbang tanpa gol.

Untuk laga ini, Manchester United dipusingkan dengan kondisi kebugaran dua bek mereka, Harry Maguire dan Luke Shaw yang mengalami cedera pada laga kontra Aston Villa.

Di sisi lain, Villarreal masih tak bisa menurunkan sang bintang, Gerard Moreno yang masih berkutat dengan cedera. Pun demikian dengan Samuel Chukwueze.

Mengutip situs BBC, Bola.com mencatat setidaknya lima catatan menarik jelang pertandingan antara Manchester United versus Villarreal. Yuk scroll ke bawah untuk mengetahuinya. 

2 dari 3 halaman

5 Catatan Menarik

Liga Champions - Manchester United Vs Villarreal (Bola.com/Adreanus Titus)
  • 1. Lima pertemuan di kompetisi Eropa antara Manchester United dan Villarreal selalu berakhir imbang. Empat pertandingan di antaranya bahkan selalu berakhir 0-0.
  • 2. Manchester United bertemu Villarreal di final Liga Europa 2020/2021. Laga ini juga berakhir imbang 1-1 tapi Villarreal keluar sebagai juara setelah menang adu penalti 11-10.
  • 3. Empat pertemuan antara Manchester United versus Villarreal di Liga Champions selalu berakhir 0-0. Ini jadi partai terpanjang yang mempertemukan dua tim sama tapi tanpa satu pun gol.
  • 4. Manchester United gagal menang pada tujuh pertemuan terakhir kontra tim Spanyol di Liga Champions. Rincian hasilnya: imbang tiga kali dan kalah empat kali.
  • 5. Kali terakhir Setan Merah mengalahkan tim Spanyol di Liga Champions adalah ketika mengandaskan Real Sociedad dengan skor 1-0 pada Oktober 2013.
3 dari 3 halaman

Perkiraan Susunan Pemain

Paul Pogba dari Manchester United mengontrol bola saat pertandingan final Liga Europa antara Manchester United dan Villarreal di Gdansk, Polandia, Rabu, 26 Mei 2021. (AP Photo / Michael Sohn, Pool)
  • Manchester United (4-2-3-1): De Gea; Dalot, Lindelof, Varane, Telles; Matic, Pogba; Greenwood, Fernandes, Sancho; Ronaldo.
  • Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer.
  • Villarreal (4-3-3): Rulli; Foyth, Albiol, Torres, Pedraza; Capoue, Parejo, Trigueros; Gomez, Alcacer, Danjuma.
  • Pelatih: Unai Emery.

Sumber: BBC 

Berita Terkait