Bola.com, Jakarta - Rangkaian seri kedua BRI Liga 1 2021/2022 akan dimulai pada 15 Oktober 2021 usai jeda internasional. Lima jadwal pertandingan telah dirilis PT LIB, dan Persija Jakarta bakal melakoni partai-partai sengit.
Seri kedua BRI Liga 1 2021/2022 akan digelar di dua lokasi, yakni Jawa Tengah dan DI Yogyakarta. Ada empat stadion yang digunakan.
Jawa Tengah kedapatan dua venue, yaitu Stadion Manahan di Solo, dan Moch. Soebroto di Magelang. Sementara dua lainnya di Yogyakarta, yakni Stadion Sultan Agung dan Stadion Internasional Maguwoharjo.
Persija Jakarta sebagai satu di antara tim yang difavoritkan keluar sebagai juara akan memulai seri kedua BRI Liga 1 2021/2022 menghadapi Arema FC. Kemudian pada pekan ke-9, giliran tim Jawa Timur lainnya, Persebaya Surabaya yang jadi lawan berikutnya.
Berikut ini jadwal Persija Jakarta selama seri kedua BRI Liga 1 2021/2022:
Jadwal Persija
Pekan 7
- Minggu, 17 Oktober 2021
- 18.15 WIB, Stadion Manahan, Solo
- Persija Jakarta vs Arema FC
Pekan 8
- Jumat, 22 Oktober 2021
- 20.45 WIB, Moch. Soebroto, Magelang
- Madura United vs Persija Jakarta
Pekan 9
- Selasa, 26 Oktober 2021
- 20.45 WIB, Stadion Manahan, Solo
- Persija Jakarta vs Persebaya Surabaya
Pekan 10
- Sabtu, 30 Oktober 2021
- 20.45 WIB, Stadion Manahan, Solo
- Persik Kediri vs Persija Jakarta
Pekan 11
- Jumat, 6 November 2021
- 20.45 WIB, Stadion Moch. Soebroto, Magelang
- Persija Jakarta vs Barito Putera
Live streaming pertandingan Persija bisa melalui layanan OTT Vidio dengan cara klik tautan berikut ini.
Hasil Pertandingan Persija
- PSS Sleman vs Persija Jakarta 1-1
- Persija Jakara vs PSIS Semarang 2-2
- Persipura Jayapura vs Persija Jakarta 0-0
- Persija Jakarta vs Persela Lamongan 1-0
- Persija Jakarta vs Persita Tangerang 1-1
- Persiraja Banda Aceh vs Persija Jakarta 0-1