Dimarahi dan Dimaki Jack Miller Usai Balapan MotoGP Amerika Serikat, Joan Mir Tidak Marah

oleh Hendry Wibowo diperbarui 06 Okt 2021, 05:15 WIB
Joan Mir kesal harus melepas gelar juara MotoGP lebih awal (AFP)

Bola.com, Jakarta - Joan Mir dan Jack Miller lagi-lagi terlibat insiden pada balapan MotoGP 2021. Kali ini terjadi pada balapan di Circuit of the Americas (COTA), Austin, Amerika Serikat, Senin (04/10/2021) dini hari WIB lalu.

Singkat cerita, keduanya sedang memperebutkan posisi enam pada lap terakhir balapan MotoGP Amerika Serikat. Namun di Tikungan 16, Joan Mir membuat manuver agresif sehingga turut mendorong Jack Miller.

Advertisement

Imbasnya keduanya harus menyerahkan posisi enam kepada Enea Bastianini. Jack Miller finis ketujuh dan Joan Mir mendapat penalti yang akhirnya menempati urutan delapan.

Usai finis, Jack Miller tampak menghampiri Joan Mir. Dia memarahi dan memaki Joan Mir yang merupakan juara dunia MotoGP 2020.

Namun dalam rekaman ulang tampak Joan Mir memberikan gesture minta maaf dan sama sekali tidak membalas amarah Jack Miller.

2 dari 3 halaman

Sadar Melakukan Kesalahan

Pembalap Suzuki, Joan Mir pada balapan MotoGP Prancis. (Dokumentasi Suzuki Ecstar)

Joan Mir pun membeberkan alasan dirinya tidak merespons amarah Jack Miller. Menurutnya ia mengaku bersalah atas kejadian di lap terakhir balapan MotoGP Amerika Serikat.

"Dia mengancam saya dan melakukan sesuatu, tetapi ketika Anda berada dalam situasi seperti ini, saya bisa mengerti," kata Mir.

"Saya pikir Jack adalah pria yang baik. Seperti yang saya katakan, jika dia adalah saya, saya juga akan marah. Jadi, saya tidak punya apa-apa untuk dikatakan tentang dia."

"Tapi, tidak ada yang perlu dikatakan tentang Jack. Dia selalu menunjukkan respek dalam balapan. Dia saingan yang baik, jadi tidak ada yang bisa dikatakan. Saya minta maaf atas manuvernya, tapi saya tidak menghormati keputusan (mendapat penalti)," lanjut Joan Mir.

3 dari 3 halaman

Jadwal Balapan Tersisa MotoGP 2021

MotoGP - Ilustrasi Logo MotoGP (Bola.com/Adreanus Titus)

Seri Tersisa MotoGP 2021

  • Seri 16: MotoGP Emilia Romagna - 24 Oktober
  • Seri 17: MotoGP Algarve - 7 November
  • Seri 18: MotoGP Valencia - 14 November

Berita Terkait