Foto: Aroma Balas Dendam Jelang Laga Spanyol Kontra Italia di Semifinal UEFA Nations League

oleh Muhammad Iqbal Ichsan diperbarui 06 Okt 2021, 18:17 WIB
Timnas Spanyol akan bersua dengan Italia pada semifinal UEFA Nations League 2020-2021. Aroma balas dendam begitu santer pada laga nanti, maklum La Furia Roja pernah menelan kekalahan pada babak serupa di Piala Eropa 2020 silam. (AP/Antonio Calanni)
Setelah menjadi juara Euro 2020, Italia terus memperpanjang rekor tak terkalahkan mereka. Tercatat sudah 37 laga termasuk di kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa baru-baru ini. (AP/Antonio Calanni)
Kali ini kedatangan Sergio Busquets dan kawan-kawan ke San Siro bukan hanya untuk memenangkan laga namun sekaligus membayar kekalahan sebelumnya di Piala Eropa 2020. (AFP/Franck Fife)
Rentetan hasil apik ini tentunya akan menjadi modal penting bagi Gli Azzurri untuk menghadapi Spanyol dalam laga semifinal UEFA Nations League. (AFP/Franck Fife)
Di laga nanti La Furia Roja menegaskan sedang dalam performa prima dan kondisi berbeda dari pertemuan di semifinal Piala Eropa 2020 silam. (AFP/Franck Fife)
Namun Timnas Spanyol harus waspada lantaran Roberto Mancini mengaku masih lapar gelar bersama timnas Italia. Sang juru taktik justru berambisi bisa mengawinkan gelar juara Euro 2020 dengan trofi UEFA Nations League. (AFP/Franck Fife)

Berita Terkait