Hasil Piala Uber 2020 : Nandini Cedera, Siti / Ribka Pastikan Indonesia Kalahkan Prancis 4-1

oleh Hendry Wibowo diperbarui 11 Okt 2021, 18:12 WIB
Ribka Sugiarto/Siti Fadia Silva Ramadhanti menjuarai PBSI Home Tournament, Jumat (17/7/2020). (PBSI)

Bola.com, Jakarta - Indonesia memastikan keunggulan atas Prancis dengan skor 4-1 pada babak kedua Grup A Piala Uber 2020, di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Senin (11/10/2021).

Kemenangan ini memastikan Indonesia lolos dari Grup A setelah mengantongi dua kemenangan. Namun Apriyani dan kawan-kawan bakal bersua Jepang pada laga terakhir untuk memastikan siapa juara grup.

Advertisement

Indonesia sebenarnya sudah mengunci kemenangan atas Prancis setelah pada match ketiga, pasangan dadakan, Apriyani Rahayu/Putri Syaikah mengalahkan Margot Lambert/Anne Tran, dua gim langsung 21-13, 21-10.

Kemenangan Apriyani/Putri sudah membuat Indonesia unggul 3-0 atas Prancis. Pada match 4, Nandini Putri Arumni yang bertemu Yaelle Hoyaux memutuskan mundur karena cedera lutut kanan dalam situasi skor 12-21, 21-16, 17-20.

Kedudukan Indonesia lawan Prancis pun 3-1. Saat kedudukan 17-19, Dini yang usai memukul chop dari belakang, saat mendarat jatuhnya kurang sempurna. Dia pun langsung terjatuh dan tidak bisa meneruskan laga.

Lawan pun bisa mendapat poin 17-20. Kemenangan gim ketiga pun untuk lawan. "Sakit sekali," ujar Dini di ruangan medis di Ceres Arena.

"Padahal tadi kondisi saya sudah lumayan bagus bisa memberikan perlawanan," ujar Dini yang duduk di kursi roda sambil menyeka air mata.

2 dari 3 halaman

Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto Raih Kemenangan

Sejumlah pebulu tangkis putri Indonesia melakukan selebrasi sebelum bertanding di matchday kedua Piala Uber 2020 di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Senin (11/10/2021). (Badminton Photo/Yohan Nonotte)

Beruntung pada match kelima atau terakhir, ganda putri Tanah Air, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto berhasil mengalahkan Marie Batomene/Delphine Delrue dengan skor 23-21 22-20. 

Laga ini juga berlangsung sangat ketat. Secara mengejutkan, Marie Batomene/Delphine Delrue sukses membuat Siti/Ribka mengalami kesulitan. 

Seperti momen penghujung gim kedua, di mana skor sempat 20-20 dan beruntung Siti/Ribka menutup babak ini dengan keunggulan 22-20. Indonesia pun mengalahkan Prancis lewat skor 4-1. 

 

3 dari 3 halaman

Hasil Pertandingan

Trofi Piala Thomas dan Piala Uber. (BWF)

Indonesia 4-1 Prancis 

  1. Gregoria Mariska Tunjung Vs Marie Batomene: 21-18, 21-13.
  2. Putri Kusuma Wardani Vs Leonice Huet: 21-9, 21-8.
  3. Apriyani Rahayu/Putri Syaikah Vs Margo Lambert/Anne Tran: 21-9, 21-10.
  4. Nandini Putri Arumi Vs Yaelle Hoyaux: 12-21, 21-16, 17-20 (Nandini mundur akibat cedera).
  5. Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto Vs Marie Batomene/Delphine Delrue: 23-21 22-20.