Bola.com, Jakarta - Sabtu, (16/10/2021) seri kedua BRI Liga 1 2021/2022 bakal tersaji pertandingan seru yang mempertemukan Persebaya Surabaya vs Persipura Jayapura.
Duel Persebaya Surabaya vs Persipura Jayapura diselenggarakan Stadion Maguwoharjo, Sleman mulai pukul 18.15 WIB.
Menghadapi Persipura di laga perdana seri kedua BRI Liga 1, coach Persebaya Surabaya Aji Santoso mengatakan skuat Bajul Ijo saat ini sudah dalam tahap mempersiapkan taktikal jelang laga kontra Persipura Jayapura.
"Kami sudah memasuki sesi taktikal setelah kemarin fokus membenahi fisik. Selanjutnya pertahanan akan menjadi fokus utama kami karena itu yang jadi evaluasi selama seri satu," ujar Aji Santoso dikutip dari media LIB.
Disinggung terkait kekuatan Persipura Jayapura, Aji Santoso enggan meremehkan kekuatan tim Mutiara Hitam-julukan Persipura Jayapura.
"Persipura pasti mencari momen kebangkitan karena mereka juga mengalami tren kurang baik saat seri satu. Jadi jelas kondisinya tidak menguntungkan buat kita,"sambungnya.
Persipura Jayapura meminta doa dan dukungan dari fans atau supporter saaat melawan Persebaya di ajang BRI Liga 1 seri kedua. "Satukan doa, satukan tekad untuk kemenangan kita,” bunyi caption Instagram resmi klub.
Link streaming BRI Liga 11 seri kedua Sabtu, 16 Oktober 2021 : Persipura vs Persebaya di halaman kedua artikel.
Jadwal & Link Streaming BRI Liga 1 Seri 2 Sabtu, (16/10/2021)
Sabtu, 16 Oktober 2021
- Persipura Vs Persebaya
- Waktu: 18.15 WIB
- Stadion Maguwoharjo, Sleman
- Link live streaming BRI Liga 1 2021-2022 klik di sini.
Tonton terus pertandingan BRI Liga 1 2021 di Vidio.com. Jangan lupa mainkan game Fantasy Team di aplikasi Vidio, dapatkan beragam hadiah menarik. Yuk, mulai berlangganan paket Vidio premier platinum untuk menonton berbagai macam pertandingan olahraga seru mulai dari Sudirman Cup 2021, Thomas dan Uber Cup, BRI Liga 1, Liga 2 2021 hingga Liga Champion sepuasnya bebas iklan.
Artikel ini dibuat oleh tim penulis dari Vidio.com untuk kepentingan promosi program live streaming dan konten video sport di Vidio.com. Untuk konten editorial bola lainnya yang terkait promo ini bisa pembaca dapatkan dengan mengetuk tautan 'Baca Juga' atau kumpulan 'tag artikel' di bagian bawah.
Penulis : Aulia (Vidio)