Sebelumnya, Didier Drogba merupakan pemegang rekor pemain Afrika tertajam di Liga Inggris dengan koleksi 104 gol. Setelah bertahan lebih dari enam tahun, akhirnya rekor pemain berkebangsaan Pantai Gading tersebut disamai oleh Mohamed Salah. (AFP/Ian Kington)
Duet Salah di Liverpool, Sadio Mane juga sukses menjadi salah satu pemain Afrika tertajam di Liga Inggris. Pemain berkebangsaan Senegal tersebut saat ini tercatat mampu mengoleksi total 100 gol dengan rincian 21 gol bersama Southampton dan 79 gol bersama Liverpool. (AFP/Anthony Devlin)
Emmanuel Adebayor tercatat mampu mengoleksi 97 gol di Liga Inggris. Sayangnya, pemain berkebangsaan Togo tersebut tak meraih satu pun trofi meski pernah berkarier di tiga klub yang berstatus Big Six, yaitu Arsenal, Manchester City, dan Tottenham. (AFP/Carl De Souza)
Yakubu Aiyegbeni merupakan pemain berkebangsaan Nigeria yang mampu mempersembahkan 96 gol dalam 952 laga di Liga Inggris. Hebatnya, catatan tersebut diciptakan bersama klub-klub yang berstatus papan tengah dan bawah seperti Everton, Blackburn Rovers, Portsmouth, dan Middlesbrough. (AFP/Paul Ellis)
Riyad Mahrez masuk sebagai salah satu pemain Afrika tertajam di Liga Inggris. Mahrez telah mengoleksi 67 gol bersama Leicester City dan Manchester City. Pemain berkebangsaan Aljazair tersebut juga mampu menyabet tiga kali gelar Liga Inggris. (AFP/Lee Smith)