Bola.com, Falmer - Gelandang Manchester City, Phil Foden, berhasil mencetak dua gol saat timnya bersua Brighton and Hove Albion pada laga pekan kesembilan Premier League. Namun, sepasang gol tersebut tak sepenuhnya milik Foden.
Menjalani pertandingan di Amex Stadium, Sabtu (23/10/2021) malam WIB, Phil Foden dipercaya tampil sejak menit awal. Dia diplot sebagai false nine dalam formasi 4-3-3 racikan Pep Guardiola.
Pemain berusia 21 tahun itu tampil gemilang dalam pertandingan tersebut. Berdasarkan statistik yang dicatat Squawka, Foden melakukan 54 sentuhan, melepaskan delapan tembakan yang empat di antaranya tepat sasaran, dan akurasi umpan yang mencapai 94 persen.
Penampilan moncer Phil Foden dilengkapi dengan sepasang gol yang dicetaknya pada menit ke-28 dan 31'. Berkat kontribusi pemain asal Inggris tersebut, The Citizens menang 4-1 atas Brighton.
Dua gol lainnya milik Manchester City disarangkan Ilkay Gundogan pada menit ke-13 dan Riyad Mahrez menit ke-90+5. Sementara itu, gol tunggal Brighton and Hove Albion dicetak Alexis Mac Allister lewat titik putih pada menit ke-81.
Tak Sepenuhnya Milik Phil Foden
Meski bermain gemilang, Phil Foden dianggap tak sepenuhnya berhak atas sepasang gol tersebut. Pasalnya, gol pertama tercipta karena terkena kaki pemain lawan, dan lebih layak dianggap gol bunuh diri.
Adapun gol kedua seharusnya menjadi milik Gabriel Jesus. Bola awalnya ditendang oleh Jesus dan mengenai kaki Phil Foden, dan berbelok masuk ke gawang Brighton.
Komentar Phil Foden
"Gol kedua mengenai saya saat masuk. Saya mengambil semuanya dengan cara apa pun gol itu tercipta! Saya tidak berpikir Gabriel Jesus menyadarinya, saya harus mengatakan kepadanya jika itu mengenai saya saat kami merayakannya," kata Foden. .
"Saya menilai sejak awal kami terlihat sangat bagus dalam penguasaan bola, kami mengendalikan permainan. Terkadang saat unggul 3-0 Anda bisa menurunkan level Anda," lanjutnya.
"Kami sedikit kecewa dengan babak kedua tetapi kami berusaha keras dan mendapatkan kemenangan dan hanya kebobolan satu gol," tutur Phil Foden.
Sumber: Manchester City