Link Live Streaming Liga Italia: Inter Milan Vs Juventus

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 25 Okt 2021, 01:15 WIB
Serie A - Inter Milan Vs Juventus (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Derby d'Italia antara Inter Milan kontra Juventus akan tersaji di Giuseppe Meazza pada laga giornata sembilan Serie A Liga Italia, Senin (25/10/2021) dini hari WIB. Inter Milan yang baru merasakan kekalahan pertamanya di Serie A bertekad bangkit meski harus menghadapi rival bebuyutannya, Juventus.

Pekan lalu Inter Milan menelan kekalahan pertamanya di Serie A musim ini. Menghadapi Lazio, Nerazzurri yang unggul lebih dulu lewat gol Ivan Perisic justru kalah 1-3.

Advertisement

Namun, Inter Milan bisa bangkit di Liga Champions. Nerazzurri menang 3-1 atas tamunya, Sheriff Tiraspol lewat gol Edin Dzeko, Arturo Vidal, dan Stefan de Vrij.

Sementara itu, Juventus sudah mulai lepas dari tren negatif. Sempat melewati empat laga pertama Serie A musim ini dengan tanpa kemenangan, tim asuhan Massimiliano Allegri itu akhirnya mulai konsisten meraih kemenangan.

Juventus baru saja meraih enam kemenangan beruntun di semua kompetisi, dan selalu dengan skor 1-0 dalam empat laga terakhir.

Pekan lalu, Juventus menang 1-0 atas AS Roma lewat gol tunggal Moise Kean. Kemudian pada tengah pekan lalu, gol Dejan Kulusevski memberikan kemenangan 1-0 untuk Juventus atas Zenit di Liga Champions.

Bicara head to head dengan Inter Milan, Juventus punya catatan bagus. Bianconeri hanya satu kali kalah dalam sembilan pertemuan terakhir di Serie A. Bagi Inter Milan, ini jelas bukan statistik yang bagus.

2 dari 3 halaman

Yuk Tonton Pertandingannya

Striker Inter Milan, Lautaro Martinez (tengah) dihadang dua pemain Juventus, Adrien Rabiot (kiri) dan Leonardo Bonucci dalam laga lanjutan Liga Italia Serie A 2020/21 pekan ke-18 di San Siro Stadium, Minggu (17/1/2021). Inter Milan menang 2-0 atas Juventus. (AFP/Miguel Medina)

Senin (25/10/2021)

Inter Milan Vs Juventus

Stadion: Giuseppe Meazza 

Kick-off: 01.30 WIB 

Live Streaming: Vidio

Link Live Streaming: https://www.vidio.com/live/6299-bein-1?schedule_id=1412068 

3 dari 3 halaman

Tengok Posisi Inter Milan dan Juventus

Berita Terkait