Bola.com, Jakarta - RANS Cilegon FC akan kembali berlaga di Liga 2 2021 dengan menghadapi PSKC Cimahi, Selasa (26/10/2021). Klub milik selebriti Raffi Ahmad itu bakal bertanding pada 18.15 WIB.
RANS Cilegon FC kontra PSKC Cimahi berlangsung di Stadion Madya, Senayan, Jakarta. Laga tersebut bisa dinikmati melalui streaming online di Vidio.com.
Seperti dilansir dari Instagram resmi klub, RANS Cilegon FC terus melakukan persiapan jelang pertemuan dengna PSKC Cimahi. "Terus asah dan pertajam lagi kemampuan setiap lini," bunyi keterangan dalam postingan di Instagram resmi klub.
Berdasarkan klasemen sementara Grup B Liga 2 2021, RANS Cilegon FC berada di posisi ketiga dengan perolehan tujuh poin. Sementara PSKC Cimahi menempati peringkat kelima dengan mengoleksi tiga poin.
Pemuncak klasemen Grup B Liga 2 2021 adalah Martapura Dewa United yang sudah mengoleksi 12 poin, disusul Persekat Tegal di posisi kedua dengan 9 poin.
Gulirkan ke bawah halaman artikel ini untuk bisa mendapatkan link live streaming Liga 2 2021 antara RANS Cilegon FC vs PSKC Cimahi.
Link Streaming Liga 2 2021, Selasa (26/10/2021)
Selasa, 26 Oktober 2021
RANS FC vs PSKC Cimahi
Waktu : 18.15 WIB
Link streaming Liga 2 klik di sini
Artikel ini dibuat oleh tim penulis dari Vidio.com untuk kepentingan promosi program live streaming dan konten video sport di Vidio.com. Untuk konten editorial bola lainnya yang terkait promo ini bisa pembaca dapatkan dengan mengetuk tautan 'Baca Juga' atau kumpulan 'tag artikel' di bagian bawah.
Penulis: Aulia (VIDIO)
Baca Juga