Bola.com, Solo - PSS Sleman tengah berjuang untuk bisa meninggalkan papan bawah BRI Liga 1 2021/2022. Namun, ujian berat harus dihadapi tim asuhan Dejan Antonic pada laga pekan kesembilan, di mana Kim Jeffrey Kurniawan dkk. harus menghadapi Bali United di Stadion Manahan, Solo, Rabu (27/10/2021).
Namun, Bali United tengah dalam tren yang kurang baik. Dalam empat laga terakhirnya di BRI Liga 1, Serdadu Tridatu hanya meraih dua poin. Bahkan dalam dua laga terakhir kalah dengan skor identik 1-2 dari PSM Makassar dan Bhayangkara FC.
Faktor tersebut bisa dimanfaatkan oleh PSS Sleman, meski dalam laga terakhirnya pun Irfan Jaya dkk. harus takluk 2-4 dari Persib Bandung. Baru meraih dua kemenangan sepanjang delapan laga tentu membuat tim berjulukan Elang Jawa itu sangat berhasrat meraih tiga poin.
Secara materi, PSS Sleman pun punya kualitas. Dalam laga kontra Bali United pun, Dejan Antonic hanya kehilangan Ega Rizky di bawah mistar gawang dan Saddam Emiruddin Gaffar yang tengah mengalami cedera.
Namun, itu bukan masalah bagi PSS Sleman. Aaron Evans dkk. bakal tetap tampil dengan pemain pengganti yang punya kualitas. Lalu siapa saja pemain yang akan menjadi kunci PSS Sleman dalam laga kontra Bali United pada pekan kesembilan BRI Liga 1 2021/2022?
Miswar Saputra
Miswar Saputra menjadi palang pintu yang akan berdiri di bawah mistar gawang PSS Sleman. Absennya Ega Rizky karena cedera membuat mantan kiper PSM Makassar ini akan menjadi harapan untuk menghalau serangan Bali United.
Miswar Saputra sejauh ini baru bermain dalam dua laga terakhir PSS Sleman. Namun, enam gol sudah bersarang di gawang yang dikawalnya. Maklum PSS hanya menang tipis 3-2 atas Barito Putera dan kalah 2-4 dari Persib Bandung.
Harapannya dengan menit bermain yang sudah didapatkannya dalam dua laga terakhir, Miswar Saputra bisa menemukan performa terbaiknya kala menghadapi Bali United ini.
Mario Maslac
Bek asing PSS Sleman, Mario Maslac, merupakan stoper yang selalu diandalkan dalam setiap pertandingan yang dijalani oleh tim berjulukan Elang Jawa itu. Dalam delapan pertandingan yang sudah dijalani PSS, Mario Maslac selalu ada di pusat pertahanan tim.
Dengan jumlah kebobolan yang cukup besar dialami PSS Sleman, Mario Maslac dinilai belum memperlihatkan kontribusi yang besar. Justru Mario Maslac berkontribusi memberikan satu kemenangan bagi PSS dengan satu gol yang dicetaknya ke gawang Arema FC.
Eduardo Barbosa
Eduardo Jose Barbosa da Silva Junior atau yang karib disapa Juninho adalah tenaga di lini tengah yang diharapkan bisa memberikan banyak kontribusi bagi PSS Sleman.
Juninho sejauh ini bermain dalam enam laga yang dimainkan PSS Sleman. Namun, ia hanya empat kali menjadi starter, yaitu ketika PSS kalah 1-3 dari Persebaya, bermain imbang tanpa gol dengan Persik Kediri, menang 3-2 atas Barito Putera, dan kalah 2-4 dari Persib Bandung.
Dua gol dicetak Juninho sejauh ini. Pertama ketika bersama Mario Maslac sukses membawa PSS menang 2-1 atas Arema FC.
Kemudian Juninho juga mencetak satu gol ketika PSS Sleman menang 3-2 atas Barito Putera.
Irfan Jaya
Irfan Jaya adalah andalan di lini depan PSS Sleman pada musim ini. Dalam tujuh pertandingan, Irfan Jaya sudah mencetak empat gol. Itu menjadikannya sebagai pemain tersubur milik PSS di BRI Liga 1 2021/2022.
Tak hanya mencetak gol, Irfan Jaya juga memberikan dua assist sejauh ini. Hal ini membuatnya menjadi pemai nyang memang paling berkontribusi nyata bagi tim berjulukan Elang Jawa itu pada musim ini.