Bola.com, Sleman - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, mengungkap kewaspadaannya terhadap Persiraja Banda Aceh. Alasannya, tim berjulukan Laskar Rencong itu baru saja melakukan pergantian pelatih.
Persiraja Banda Aceh telah memecat Hendri Susilo akibat rentetan hasil buruk dan kemudian menunjuk asisten pelatih Akhyar Ilyas sebagai caretaker. Kedua tim dijadwalkan berjumpa dalam pekan ke-10 BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (31/10/2021).
Aji Santoso memandang situasi itu sangat berpotensi mengubah Persiraja yang sedang dalam ambisi bangkit. Menurut pelatih Persebaya Surabaya itu, Persiraja ingin melakukan perbaikan karena kini sedang berada di posisi juru kunci, alias dasar klasemen sementara.
"Saya jujur tidak tahu banyak. Tapi, biasanya di pergantian posisi pelatih itu ada dua kemungkinan," ungkap Aji Santoso dalam jumpa pers jelang laga, Sabtu (30/10/2021) siang.
"Pertama, bisa menjadi bagus, mungkin karena pemain lebih merasa bebas dan nothing to lose. Sementara di sisi lain, juga bisa makin terpuruk. Memang ada dua kemungkinan," lanjut pelatih Persebaya Surabaya berlisensi AFC Pro itu.
Enggan Pikirkan Kejutan dari Persiraja
Persiraja sedang dalam kondisi terpuruk terpuruk di dasar klasemen sementara. Mereka hanya mampu meraih empat poin dari sembilan laga. Apalagi, Laskar Rencong juga sudah melewati tujuh laga terakhir tanpa kemenangan, enam di antaranya berakhir kekalahan.
Alasan itulah yang membuat manajemen memutuskan mengakhiri kerja sama dengan Hendri Susilo. Padahal, pelatih itu telah berjasa membawa Persiraja promosi ke Liga 1 setelah meraih peringkat ketiga Liga 2 2019.
Aji sendiri enggan terbebani dengan kemungkinan kejutan yang bakal dibuat oleh Persiraja dalam pertandingan nanti. Dia hanya ingin fokus pada upaya untuk meneruskan tren kemenangan di BRI Liga 1.
“Banyak juga, dengan pergantian pelatih itu tim bisa jadi bagus bisa menang, ataupun sebaliknya. Saya tidak terlalu memikirkan itu. Saya lebih mengedepankan masalah kekuatan kami sendiri supaya bisa maksimal,” tutur Aji.
Persebaya Surabaya sedang dalam kepercayaan diri karena belum terkalahkan selama seri kedua BRI Liga 1 2021/2022. Dalam tiga pertandingan terakhir, mereka meraih dua kemenangan dan sekali imbang.
Tim Bajul Ijo juga berstatus sebagai tim paling produktif di BRI Liga 1. Taisei Marukawa dkk. sudah mencetak 15 gol dan menjadi yang terbanyak mengungguli para kontestan lain. Di atas kertas, Persebaya tentu jauh lebih diunggulkan dibanding Persiraja.
Jadwal Persebaya Vs Persiraja
Persebaya Surabaya vs Persiraja Banda Aceh
Stadion Maguwoharjo, Sleman
Minggu, 31 Oktober 2021
Kick-off: 18.00 WIB
Live: Indosiar
Baca Juga