Bola.com, Roma - AS Roma hanya mampu bermain imbang 2-2 kontra Bodo/Glimt pada laga keempat Grup C Europa Conference League, Jumat (5/11/2021) dini hari WIB. Hasil itu pun disayangkan winger Roma, Stephan El Shaarawy.
Menjamu Bodo di Stadio Olimpico, I Giallorossi mengusung misi balas dendam. Pasalnya, AS Roma menelan kekalahan telak 1-6 dari Bodo/Glimt pada laga ketiga Grup C Europa Conference League, 21 Oktober lalu.
Tampil di kandang sendiri, AS Roma bermain menekan sejak bola digulirkan. Roma mencatatkan 54 persen penguasaan bola, berbanding 46 persen milik Bodo/Glimt.
Kendati menguasai jalannya laga, Roma tertinggal lebih dulu setelah Ola Solbakken mencetak gol pada menit ke-45. Namun, AS Roma berhasil menyamakan kedudukan lewat aksi Stephan El Shaarawy menit ke-54.
I Giallorossi kembali tertinggal setelah Erik Botheim mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-65. Enam menit jelang waktu normal berakhir, AS Roma berhasil mencetak gol penyeimbang berkat Ibanez. Sampai laga usai, skor 2-2 tetap bertahan.
Kurang Tajam
Stephan El Shaarawy menyayangkan hasil imbang yang didapat AS Roma. Menurut El Shaarawy lini serang Roma kurang tajam, karena hanya melepaskan empat tembakan on target dan dua yang berbuah gol.
"Kami bermain dengan rasa lapar untuk menang, kami tertinggal dua kali dan kembali ke jalur, tetapi kami seharusnya lebih tajam di depan gawang lawan," kata El Shaarawy.
"Kami membutuhkan lebih banyak tekad di depan gawang lawan dan berhenti menyia-nyiakan semua peluang ini, hingga akhirnya tertinggal. Kami ingin menebus apa yang terjadi di Norwegia, kami bermain dengan grit, determinasi, tetapi itu tidak cukup dan kami membutuhkan lebih banyak," tambahnya.
Wajib Sapu Bersih Kemenangan
Hasil imbang kontra Bodo/Glimt membuat AS Roma kini berada di urutan kedua Grup C Europa Conference League dengan nilai tujuh. Mereka tertinggal satu angka dari Bodo di urutan teratas, dan satu poin atas Zorya Luhansk di urutan ketiga.
Dengan pertandingan musim ini yang menyisakan dua laga lagi, AS Roma wajib menyapu bersih kemenangan jika ingin lolos ke-16 besar Europa Conference League musim ini.
Roma dijadwalkan berhadapan dengan Zorya Luhansk di Stadio Olimpico pada 26 November dan melawat ke markas CSKA Sofia di Vasil Levski National Stadium, 10 Desember mendatang.
Sumber: Football Italia