RANS Cilegon FC Berambisi Sapu Bersih 3 Laga Tersisa demi Tiket ke 8 Besar Liga 2

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 09 Nov 2021, 16:15 WIB
Adapun peran Tariq El Janaby yang ditugaskan untuk menjadi pengatur serangan RANS Cilegon FC juga masih belum terlihat. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Bola.com, Jakarta - RANS Cilegon FC membuang peluang untuk meraih poin sempurna pada babak penyisihan Grup B Liga 2 2022. Tim berjuluk Laskar Phoenix itu bermain remis dengan Persekat Tegal.

RANS Cilegon FC diimbangi Persekat pada matchday ketujuh Grup B di Stadion Madya, Jakarta Pusat, Senin (8/11/2021) malam WIB.

Advertisement

Hasil ini membuat RANS Cilegon FC gagal menggeser Persekat dari posisi kedua klasemen sementara Grup B. Kedua tim sama-sama meraih 11 poin, namun Laskar Phoenix kalah selisih gol.

Pelatih RANS Cilegon FC, Bambang Nurdiansyah bakal mengevaluasi permainan timnya demi menyapu bersih tiga pertandingan tersisa di Grup B demi lolos ke delapan besar.

"Dari semua aspek harus ditingkatkan. Kalau kami mau lolos ke 8 besar, kami harus meraih tiga poin dalam tiga partai terakhir," kata Bambang dalam konferensi pers virtual, Senin (8/11/2021).

"Pasti akan kami ada evaluasi, terutama soal finishing dan bagaimana lini kedua mendukung striker atau lini kedua muncul menciptakan peluang dan terjadi gol."

"Selama ini memang di lini kedua kami kurang untuk improvisasi seperti coming from behind. Ini menjadi fokus kami untuk dibenahi sehingga bisa menciptakan peluang dan terjadi gol," jelasnya.

Bagi RANS Cilegon FC dan Persekat, mengejar Dewa United di puncak klasemen sementara Grup B bak misi yang mustahil. Sebab, kedua tim tertinggal cukup jauh hingga tujuh poin.

Dewa United juga baru akan bermain pada matchday ketujuh melawan Perserang Serang, Selasa (9/11/2021) di Stadion Madya. Kemenangan bakal membuat tim berjuluk Anak Dewa itu melaju ke delapan besar.

2 dari 3 halaman

Jadwal RANS Cilegon FC di Grup B

Salah satu penyebab kegagalan RANS Cilegon FC mencetak gol adalah buruknya kombinasi trio lini depan mereka. Ikhsan Nul Zikrak, Rifal Lastori, dan Patrich Wanggai, yang ditugaskan menjadi juru gedor RANS Cilegon FC masih terlihat bermain sendiri-sendiri. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Matchday ke-8

  • Selasa, 16 November 2021
  • Perserang Serang Vs RANS Cilegon FC

Matchday ke-9

  • Selasa, 23 November 2021
  • Badak Lampung FC Vs RANS Cilegon FC

Matchday ke-10

  • Rabu, 1 Desember 2021
  • RANS Cilegon FC Vs PSKC Cimahi
3 dari 3 halaman

Unggahan RANS Cilegon FC