Penglihatan Ganda, Ada Kemungkinan Marc Marquez Pensiun Dini dari MotoGP

oleh Hendry Wibowo diperbarui 10 Nov 2021, 18:30 WIB
CEO Dorna, Carmelo Ezpeleta saat berbicara dengan Marc Marquez. (LLUIS GENE / AFP)

Bola.com, Jakarta - Kabar mengejutkan datang dari Marc Marquez pada hari Selasa (09/11/2021). Dia divonis dokter mengalami diplopia atau penglihatan ganda setelah kecelakaan saat berlatih menggunakan motor offroad.

Efek dari masalah ini, Marc Marquez dipastikan absen pada seri terakhir MotoGP 2021 di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, akhir pekan ini dan juga sesi tes pada sirkuit sama.

Advertisement

Alhasil, setidaknya Marc Marquez tidak akan mengendarai motor MotoGP sampai bulan Februari saat sesi tes pramusim 2022 dijadwalkan berlangsung di Sirkuit Sepang.

Namun jangankan tampil pada tes pramusim MotoGP 2022, kini muncul kekhawatiran, Marc Marquez harus pensiun dini dari kelas tertinggi Kejuaraan Dunia Balap Motor.

Hal di atas terungkap dari komentar Franco Marino, profesor oftalmologi dari University of Molise. Menurutnya saraf keempat mata Marc Marquez yang bermasalah bisa saja tidak pulih, tergantung level keparahannya.

"Keterlibatan saraf keempat, yang disebut troklear, menyebabkan diplopia vertikal di mana objek terlihat sebanyak dua kali," kata Marino.

Marino menyebutkan jika kondisinya belum terlalu parah, Marc Marquez bisa melakukan terapi anti-edema dengan kortison.

2 dari 3 halaman

Nasib Buruk Marc Marquez

Marc Marquez berbincang dengan CEO Dorna, Carmelo Ezpeleta saat datang ke Sirkuit Catalunya, Barcelona, September 2020 lalu. (LLUIS GENE / AFP)

Fakta Marc Marquez kembali memiliki masalah fisik tentu sangat ironis. Karena seperti diketahui, pembalap Repsol Honda itu baru saja comeback dari cedera bahu kanan yang membuatnya absen pada MotoGP 2020.

Nahasnya sebelum kecelakaan saat berlatih menggunakan motor offroad, Marc Marquez mulai memperlihatkan hasil positif dengan meraih kemenangan pada dua balapan berturut-turut yaitu MotoGP Amerika Serikat dan Emilia Romagna.

Total, Marc Marquez sudah merasakan tiga kemenangan di MotoGP 2021. Hanya Pecco Bagnaia dan Fabio Quartararo yang saat ini bisa finis pertama sebanyak tiga kali atau lebih.

3 dari 3 halaman

Komentar Marc Marquez

Marc Marquez (AFP)

Mengutip situs Corsedimoto, Marc Marquez membenarkan dirinya kembali mengalami masalah diplopia pada penglihatan, persis seperti tahun 2011.

Marc Marquez menyebut kini yang bisa ia lakukan adalah bersabar dan tetap bersemangat. "Ini momen yang sulit," ujar Marc Marquez.

"Kunjungan ke Dr. Sánchez Dalmau mengkonfirmasi diplopia, seperti pada tahun 2011. Anda harus bersabar, tetapi satu hal yang saya pelajari adalah menghadapi kesulitan dengan semangat positif," lanjutnya.

Berita Terkait