Bola.com, Jakarta - Barcelona dikabarkan telah mengidentifikasi penyerang sebagai target utama mereka menjelang bursa transfer Januari. Menurut Marca, Blaugrana membidik tiga penyerang klub Liga Inggris.
Barcelona sekarang di bawah manajemen Xavi dan bersiap untuk berbelanja pada Januari. Presiden klub, Joan Laporta mengklaim timnya siap memasuki pasar transfer.
Menurut media itu, Barcelona mengincar Edinson Cavani dari Manchester United, Raheem Sterling dari Manchester City dan Timo Werner dari Chelsea sebagai opsi yang mungkin untuk dibawa ke Camp Nou dengan status pinjaman pada Januari.
Rencana itu datang setelah Sergio Aguero absen untuk waktu yang lama karena komplikasi dada. Sementara, Martin Braithwaite juga absen dan Luuk de Jong akan dilepas.
Barca dikabarkan sudah mengincar Sterling yang hanya bermain 376 menit di liga. Werner dan Cavani juga belum maksimal. Werner bermain dalam 10 laga, mencetak dua gol dan satu assist.
Sementara Cavani kerap turun dari bangku cadangan. Penyerang asal Uruguay ini mencetak satu gol dari delapan penampilan di semua kompetisi.
Cavani dikatakan tertarik untuk kembali ke Uruguay pada musim panas lalu. Ia kini dilaporkan terbuka untuk gabung Barcelona.
Era Baru Dimulai
Xavi Hernandez akan menjalani tugas pertamanya sebagai pelatih Barcelona pada laga kontra Espanyol, dalam pertandingan pekan ke-14 La Liga di Camp Nou, 21 November mendatang.
Melakoni duel bertajuk El Derbi Barceloni tersebut, Xavi berambisi membawa Barca merengkuh kemenangan. Tidak hanya dalam duel tersebut, Xavi Hernandez ingin Blaugrana terus menerus memetik hasil positif.
"Kami sudah memikirkan pertandingan melawan Espanyol. Kami memiliki laga derbi di kandang," ujar Xavi.
"Kami akan bersiap untuk memenangkannya. Di sini kami harus menang dan menang lagi. Terbukti kami tidak dalam momen terbaik dalam sejarah kami. Itu adalah proyek jangka menengah hingga panjang," lanjutnya.
Sumber: Marca