Liga Spanyol: Philippe Coutinho Luntang-Lantung di Barcelona

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 17 Nov 2021, 05:15 WIB
Philippe Coutinho - Pemain Brasil ini tampil cemerlang bersama Liverpool. Kepiawaiannya di lini tengah saat itu membuat Barcelona rela menebusnya dengan harga selangit. Namun kini sinar Coutinho kian meredup, sempat ingin dijual Barca, namun belum ada klub yang menginginkanya. (AFP/Lluis Gene)

Bola.com, Barcelona - Philippe Coutinho dilaporkan sudah membuat keputusan untuk bertahan di Barcelona. Akan tetapi, masa depannya tak menentu lantaran manajemen klub disebut-sebut berniat melepasnya.

Philippe Coutinho meninggalkan Liverpool pada 2018 untuk bergabung dengan Barcelona dengan dana mencapai 142 juta pounds.

Advertisement

Akan tetapi, ia dianggap gagap memenuhi ekspektasi. Pada musim 2019/2020, Barcelona bahkan meminjamkannya ke Bauern Munchen seiring isu kepergiannya dari Camp Nou.

Kehadiran Xavi Hernandez tak membuat segalanya lebih baik. Spekulasi yang berkembang menyebut Coutinho tak masuk skema utama di lini tengah Barcelona.

Dilansir dari media Spanyol, Sport, Philippe Coutinho siap bersaing demi tempat utama di Barcelona dan tak berniat berpindah klub pada 2022.

 

2 dari 3 halaman

Terkendala Gaji

Philippe Coutinho memperoleh peluang di menit ke-71. Sepakan kaki kirinya masih belum mengarah tepat ke gawang Dynamo Kiev. (AFP/Lluis Gene)

Semangat juang Coutinho, masih dalam laporan yang sama, justru terkendala oleh sikap manajemen Barcelona yang ingin meringankan beban finansial.

Coutinho dikabarkan bakal menjadi pemain berikutnya yang ditendang karena gaji yang teramat besar. Antoine Griezmann dan Lionel Messi saja jadi korbannya.

Coutinho baru mencetak satu gol dari sembilan penampilan bersama Barcelona musim ini. Akankah ia bertahan di Camp Nou?

Sumber: Liverpool Echo, Sport

3 dari 3 halaman

Posisi Barcelona Saat Ini

Berita Terkait