Jadwal Perempat Final Indonesia Masters 2021, Jumat 19 November 2021: Ganda Putra Sudah Pastikan 1 Tiket ke Semifinal

oleh Hendry Wibowo diperbarui 19 Nov 2021, 05:30 WIB
Ganda Putra Indonesia, Kevin Sanjaya/Marcus Fernaldi, saat melawan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, pada laga final Daihatsu Indonesia Masters 2020 di Istora, Jakarta, Minggu (19/1). Kevin/Marcus menang 21-15, 21-16. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Bola.com, Jakarta - Sudah banyak pebulutangkis Indonesia berguguran. Namun tentunya wakil Tanah Air masih punya asa untuk menjadi juara pada ajang Indonesia Masters 2021 yang berlangsung di Bali.

Pada partai perempat final Indonesia Masters 2021 hari Jumat (19/11/2021), para pebulutangkis Pelatnas PBSI punya empat wakil.

Advertisement

Dua di antaranya bahkan saling sikut yang artinya Indonesia sudah mengunci tiket ke semifinal Indonesia Masters 2021.

Adalah partai ganda putra yang mempertemukan pasangan senior: Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo versus pasangan muda, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.

Harapan juara juga ada di sektor ganda putri. Greysia Polii/Apriyani Rahayu bakal bersua Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai dari Thailand.

Sementara dari sektor ganda campuran, ada pertemuan antara Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja kontra pasangan Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino.

Anda bisa menyaksikan perempat final Indonesia Masters 2021 secara live streaming di Vidio. Yuk scroll ke bawah untuk melihat jadwal pertandingan wakil Indonesia. 

2 dari 2 halaman

Jadwal Perempat Final

Ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu mulus melaju mudah ke perempatfinal Daihatsu Indonesia Masters 2021. (PBSI)

Jadwal Perempat Final Indonesia Masters 2021 (wakil Indonesia)

Jumat, 18 November 2021

  • Greysia Polii/Apriyani Rahayu vs Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai (Thailand)
  • Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan vs Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo
  • Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang)

Berita Terkait