Naluri Survival Penyebab 2 Pemain Asing Diganjar Kartu Merah pada Pekan 12 BRI Liga 1

oleh Gatot Susetyo diperbarui 21 Nov 2021, 17:30 WIB
Liga 1 - Ilustrasi BRI Liga 1 (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - BRI Liga 1 2021/2022 terus memperlihatkan drama menarik di lapangan hijau. Bahkan pekan ke-12 pun diwarnai berbagai kejutan, termasuk kartu merah yang didapatkan dua pemain asing.

Persaingan sengit antara tim-tim peserta BRI Liga 1 membuat adrenalin para pemain tanpa disadari ikut membuncah. Ambisi kolektif dan pribadi kerap membuat pemain lepas kontrol.

Advertisement

Konstelasi klasemen papan atas dan bawah sama-sama ketat. Tak ayal lagi, dua penyerang asing, Rafael Silva dan Ezechiel N'Douassel menjadi korban tingginya tensi permainan.

Pemain asing Madura United dan Bhayangkara FC itu menjadi pengoleksi kartu merah pada pekan ke-12 BRI Liga 1 2021/2022. Uniknya, Rafael dan Ezechiel diganjar kartu merah pada digit ganda, yaitu menit ke-66 dan 77.

Keduanya lepas kontrol atau terpengaruh target tim yang harus meraih kemenangan pada laga pekan ke-12 BRI Liga 1 2021/2022.

2 dari 4 halaman

Karena Tensi Pertandingan yang Tinggi

Rafael Silva. Striker Madura United asal Brasil berusia 31 tahun ini telah melepaskan 14 tembakan yang tepat sasaran dari total 31 percobaan yang dilakukan. Akurasinya mencapai 45,1 persen dan menghasilkan 4 gol ke gawang lawan dari 9 laga yang dijalani. (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Dua faktor ini tidak bisa dipisahkan begitu saja. Mengamati gerakan tambahan yang dilakukan Rafael Silva kala tangannya mengenai hidung bek Persebaya, Ady Setiawan. Ayunan tangan itu tampak disengaja.

Namun, itu juga tidak lepas karena imbas tensi tinggi, karena Rafael Silva ingin memperlihatkan totalitas agar Madura United meraup poin absolut. Apalagi dalam beberapa laga terakhir, Laskar Sape Kerap tidak pernah menang.

Alhasil, posisi Madura United berada di zona kuning dengan menempati peringkat ke-15 dalam klasemen BRI Liga 1 2021/2022 atau satu posisi di atas zona degradasi. Raihan negatif ini pula yang menyebabkan Rahmad Darmawan harus menepi sebagai pelatih kepala Madura United.

 

3 dari 4 halaman

Ambisi Mencetak Gol

Ezechiel N'Douassel. (Foto: Bola.com/M. Iqbal Ichsan)

Lalu apa pemicu kartu merah bagi Ezechiel N'Douassel? Secara personal, pemain asal Chad ini punya ambisi menyumbangkan gol untuk Bhayangkara FC saat kalah 1-2 dari Persita Tangerang.

Jika Ezechiel mencetak gol, otomatis koleksi pribadinya pun akan bertambah. Apalagi kini dia tertinggal dua gol dari top scorer sementara BRI Liga 1 2021/2022, Youssef Ezzejjari, yang mencetak 9 gol.

Secara tim, Ezechiel N'Douassel berhasrat menjauhkan The Guardians dari kejaran Persib di puncak klasemen sementara. Untungnya, Persib ternoda karena mengalami kekalahan perdananya pada pekan ini. Maung Bandung takluk dari rival bebuyutannya, Persija Jakarta, dengan skor tipis 0-1 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (20/11/2021).

Dengan demikian masih ada jarak selisih tiga poin antara Bhayangkara FC dan Persib Bandung jelang pekan ke-13 BRI Liga 1 2021/2022 yang dimulai pada Senin (22/11/2021).

4 dari 4 halaman

Persaingan di BRI Liga 1 2021/2022