Robert Lewandowski - Bomber Bayern Munchen ini tak hanya handal dalam urusan mencetak gol. Pria asal Polandia itu ternyata juga berhasil di dunia akademik dengan menuntaskan gelar sarjananya di jurusan Pendidikan Fisik di Sekolah Olahraga Warsawa. (AFP/John Thys)
Giorgio Chiellini - Bek berusia 37 tahun ini merupakan benteng kokoh Juventus. Di luar sepakbola ternyata pria asal Italia itu adalah lulusan terbaik di bidang studi Bisnis Ekonomi Universitas Manajemen dan Ekonomi Turin. (AFP/Marco Bertorello)
Andrey Arshavin - Mantan pemain Arsenal ini tidak hanya sukses sebagai pesepak bola. Kemampuan akademisnya pun tak mengecewakan, terbukti ia berhasil meraih gelar sarjana teknologi dan desain di St Petersburg State University. (AFP/Lluis Gene)
Andres Iniesta - Pemain Vissel Kobe ini adalah salah satu gelandang terbaik di dunia. Di luar prestasinya sebagai pesepak bola, Iniesta rupanya juga seorang sarjana Ilmu Aktivitas Fisik dan Olahraga. (AFP/Kazuhiro Nogi)
Vincent Kompany - Kapten legendaris The Citizens ini merupakan salah satu bek terbaik dunia kala itu. Tidak hanya kokoh dalam menjaga lini pertahanan, Kompany ternyata adalah lulusan administrasi bisnis di Manchester Business School. (AFP/Ben Stansall)
Juan Mata – Peraih Piala Dunia 2010 dan Euro 2012 ini dikenal sebagai pemain yang cerdas. Di luar lapangan, gelandang Manchester United ini ternyata berhasil mendapat dua gelar akademis yakni sarjana Ilmu Olahraga dan Keuangan. (AP/Mike Egerton)