Bola.com, Jakarta - Pertandingan kelima fase grup Europa Conference League telah rampung digelar. AS Roma berhasil meraih kemenangan meyakinkan, sedangkan Tottenham Hotspur tak berdaya ketika bersua klub Slovenia, Mura.
Menjamu Zorya Luhansk di Stadio Olimpico, Jumat (26/11/2021) dini hari WIB, Roma tampil percaya diri. Tim asuhan Jose Mourinho itu mencatatkan 54 persen penguasaan bola, berbanding 46 persen milik Zorya.
Menguasai jalannya pertandingan, AS Roma menang empat gol tanpa balas atas Zorya. Keempat gol Roma disarangkan Carles Perez pada menit ke-15, Nicolo Zaniolo menit ke-33, dan Tammy Abraham menit ke-46 serta 75'.
Hasil berbeda diraih Tottenham Hotspur. Melawat ke markas Mura di Fazanerija Stadion, tim asuhan Antonio Conte itu menyerah dengan skor 1-2.
Sepasang gol kemenangan Mura dicetak Tomi Horvat pada menit ke-11 dan Amadej Marosa menit ke-90+4'. Sementara itu, gol tunggal Tottenham Hotspur disarangkan Harry Kane pada menit ke-72.
Dalam pertandingan tersebut, Spurs juga harus bermain dengan 10 orang setelah Ryan Sessegnon diganjar kartu merah pada menit ke-31. Sessegnon menyudahi laga lebih awal akibat melakukan pelanggaran keras kepada Ziga Kous.
Berikut ini adalah hasil lengkap pertandingan kelima fase grup Europa Conference League:
Hasil pertandingan:
Grup A:
- HJK 1 - 0 Alashkert
- Maccabi Tel Aviv 0 - 1 LASK Linz
Grup B:
- Flora 1 - 0 Partizan
- Anorthosis 1 - 0 KAA Gantoise
Grup C:
- Bodo / Glimt 2 - 0 CSKA Sofia
- AS Roma 4 - 0 Zorya
Grup D:
- FK Jablonec 1 - 1 AZ Alkmaar
- Randers FC 2 - 1 CFR Cluj
Hasil Pertandingan:
Grup E:
- SK Slavia Praha 2 - 2 Feyenoord
- Maccabi Haifa 0 - 1 Union Berlin
Grup F:
- Lincoln Red Imps 0 - 4 FC Kopenhagen
- Slovan Bratislava 0 - 0 PAOK
Grup G:
- Mura 2 - 1 Tottenham Hotspur
- Stade Rennais 3 - 3 Vitesse
Grup H:
Baca Juga
- Kairat 2 - 3 FC Basel
- Qarabag 2 - 2 Omonia Nicosia