Bermain di Stadion Arechi, Juventus tetap terlihat lebih dominan ketimbang sang tuan rumah. Mereka menciptakan sejumlah peluang emas dan membuat pertahanan Salernitana kewalahan. (AFP/Carlo Hermann)
Juventus membuka keunggulan di menit ke-21 lewat tembakan jarak jauh Paulo Dybala. Alvaro Morata lalu mengunci tiga poin untuk skuad besutan Massimiliano Allegri dengan sontekannya di menit ke-70. (AFP/Carlo Hermann)
Fiorentina berhasil meraih kemenangan saat menjamu Sampdoria dalam laga pekan ke-15 Liga Italia di Artemio Franchi, Rabu (1/12/2021). (AP/Massimo Paolone)
Dalam pertandingan tersebut, Fiorentina sempat tertinggal satu gol lebih dulu sebelum melakukan comeback gemilang dan membalikkan keadaan menjadi 3-1. (AP/Massimo Paolone)
Gol kemenangan Fiorentina atas Sampdoria masing-masing disumbangkan oleh Callejon pada menit ke-23, Dusan Vlahovic pada menit ke-32 dan Sottil 45. (AP/Massimo Paolone)
Hasil ini membuat Juventus ada di posisi tujuh klasemen sementara dengan 24 poin sama dengan Fiorentina yang berada satu strip di atas mereka. (AFP/Carlo Hermann)