Wilfried Zaha. Striker asal Pantai Gading yang didatangkan Manchester United dari Crystal Palace pada tengah musim 2012/2013 ini hanya tampil 4 kali bersama Setan Merah. Ia dilepas ke Crystal Palace pada awal musim 2014/2015. Zaha kembali bersinar bersama The Eagles hingga kini. (AFP/Saeed Khan)
Memphis Depay. Akibat ketidaksabaran Manchester United dalam proses adaptasi Memphis Depay yang didatangkan pada awal musim 2015/2016, ia akhirnya dilepas pada Januari 2017 ke Lyon. Ia menjelma menjadi striker tajam dan Barcelona pun kepincut mendatangkannya awal musim 2021/2022. (AFP/Paul Ellis)
Daley Blind. Selalu menjadi andalan di lini pertahanan saat Louis van Gaal membesut Manchester United sejak 2014, ia justru terabaikan saat Setan Merah diambil alih Jose Mourinho. Pada 2018 ia kembali ke Ajax dan berhasil meraih 5 trofi juara hingga kini. (AFP/Ben Stansall)
Ander Herrera. Pemain asal Spanyol ini mampu mencetak 20 gol dan 27 assist bagi Manchester United dari 189 laga sejak didatangkan pada 2014. Ia dilepas ke PSG pada awal musim 2019/2020 akibat tak mendapat perpanjangan kontrak. Ia sudah mengemas 3 gol dan 2 assist musim ini. (AFP/Oli Scarff)
Romelu Lukaku. Sempat tampil oke di awal kedatangannya di Old trafford pada awal 2017/2018, performanya menurun di musim keduanya. Akibatnya, Ole Gunnar Solskjaer melepasnya ke Inter Milan pada 2019/2020. Usai meraih Scudetto di musim keduanya, Chelsea menariknya awal musim ini. (AFP/Oli Scarff)