BRI Liga 1: Pelatih Persita Siapkan Strategi Jinakkan Penggawa Muda PSIS

oleh Hendry Wibowo diperbarui 06 Des 2021, 17:30 WIB
Latihan tim Persita Tangerang jelang menghadapi PSIS Semarang di BRI Liga 1 2021/2022. (Persita Media)

Bola.com, Jakarta - Persita Tangerang bertekad bangkit setelah menelan kekalahan dari Persik Kediri pada ajang BRI Liga 1 2021/2022 beberapa waktu lalu.

Kini pada hari Selasa (07/12/2021), Persita Tangerang bakal bersua PSIS Semarang di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta.

Advertisement

Berbicara pada sesi konferensi pers jelang pertandingan, pelatih Persita, Widodo C Putro secara khusus mewaspadai kekuatan PSIS yang mengandalkan banyak pemain muda.

Widodo mengaku sudah menyusun strategi untuk mengantisipasi hal ini. "Untuk menghadapi Semarang kan memang PSIS ini dihuni pemain-pemain muda. Pemain-pemain muda yang sungguh bertenaga," kata WCP-sapaan akrab Widodo.

"Tapi kita sudah siap dengan persiapan matang dengan PSIS untuk pertandingan besok. Saya kira soal strategi seperti apa tidak etis kalau diungkap di media sini kan."

"Jadi yang terpenting kami sudah paham dengan karakteristik permainan PSIS," lanjut pria yang pernah melatih Bali United itu.

2 dari 2 halaman

Puji Imran

Ilustrasi pertandingan Persita. (Bola.com/Arief Bagus)

Lebih lanjut Widodo turut memuji PSIS yang dipoles pelatih yang saat bermain satu angkatan dengannya, Imran Nahumarury.

"Ya yang pasti PSIS ini punya gaya bermain yang positif, sering memainkan bola ke depan dan itu yang harus kita antisipasi," ujar Widodo.

"Dan tentu coach Imran juga, mereka paham dengan pemain-pemain lokal. Jadi mungkin apa yang dibicarakan, taktikal yang dibangun coach Imran pasti cepat ditangkap oleh pemain-pemain itu sendiri," lanjutnya.

Di skuad lawan sendiri dipastikan Wallace Costa akan absen. Namun Widodo tidak menganggap hal tersebut sebagai keuntungan berarti untuk Persita

 

 

Berita Terkait